Ulasan Statistik PSMS Medan vs Semen Padang
Dalam hasil imbang 2-2 tersebut, Semen Padang lebih unggul penguasaan bola dengan 62 persen sedangkan PSMS hanya sebesar 38 persen.
Namun dari segi peluang, PSMS Medan mendominasinya lebih banyak dengan menciptakan 11 tembakan dan 6 yang mengarah ke gawang.
Sedangkan Semen Padang lebih sedikit dengan 3 tembakan ke gawang dari 6 kali percobaan.
Laga ini juga berjalan keras terbukti dengan keluarnya 6 kartu kuning dan 1 kartu merah dari saku wasit.
Rinciannya 2 kartu kuning dan 1 merah untuk PSMS Medan sedangkan sisanya diperoleh Semen Padang.
(Tribunnews.com/Ipunk)