Hanya saja memang perpisahan antara Inzaghi dan Lazio tak bisa dicegah setelah Inter Milan datang pada awal musim ini.
Inzaghi pun merasa laga melawan Lazio selayaknya sebuah kepulangan yang ditunggu oleh dirinya sendiri.
"Ini bukan sembarangan laga, ini seperti kepulangan saya, ini benar-benar rumah saya selama 22 tahun," akui Inzaghi dilansir laman resmi Inter.
"Ini akan menjadi perasaan yang kuat dan hari yang tak terlupakan, saya akan melihat pemain, staff, orang spesial, hingga fans Lazio yang luar biasa,".
"Kami telah merayakan banyak hal dan menderita secara bersama dalam mencapai hal indah,".
"Saya tahu akan ada ejekan dan tepuk tangan, saya akan menerima semuanya, karena saya tahu telah memberikan segalanya sebagai pemain dan pelatih," tegasnya.
Baca juga: Jadwal Liga Italia Hari Ini Grande Partita Lazio vs Inter Milan, Comeback Inzaghi ke Olimpico
Baca juga: Berita Inter, Nerazzurri Pincang Saat Inzaghi Kembali ke Olimpico, Gagliardini Gusur Calhanoglu
Seperti yang diketahui bahwa perjalanan karier Inzaghi mayoritas memang berkutat hanya di satu tim yakni Lazio.
Ia telah mengukir tinta sejarah baik sebagai pemain dan pelatih bersama tim yang menjadi rival utama AS Roma tersebut di kancah Liga Italia.
Sudah berbagai hal pencapaian telah dipersembahkan Inzaghi baik sebagai pemain maupun pelatih di klub berjuluk Biancocelesti tersebut.
Ketika masih menjadi pemain Lazio, Inzaghi berhasil mencetak 58 gol dalam 201 kesempatan bermain.
Beberapa gelar yang pernah diraih Inzaghi semasa bermain bersama Lazio antara lain Liga Italia 2000/2001 dan UEFA Super Cup 1999/2000.
Baca juga: Kepincut Taktikal Juventus, Bos Manchester United Bikin Blunder Ubah Peran Cristiano Ronaldo
Sementara itu, Inzaghi juga mempersembahkan gelar juara dalam kapasitasnya sebagai pelatih.
Raihan gelar satu Coppa Italia dan dua Coppa Italia serta tiket lolos Liga Champions menjadi jasa pengabdiannya.
Alhasil bukanlah hal yang aneh jika laga antara Lazio kontra Inter Milan akan menjadi bagian emosional terbesar seorang Inzaghi nantinya.
Saksikan keseruan laga antar Lazio kontra Inter Milan secara langsung Live Bein Sports dan RCTI+ malam ini mulai pukul 23.00 WIB.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)