TRIBUNNEWS.COM - Berikut klasemen Liga Inggris pekan kedelapan yang merampungkan sejumlah pertandingan, Senin (18/10/2021) dini hari WIB.
Sorotan jelas diberikan kepada Manchester United yang dalam dua hari harus rela turun peringkat dua kali.
Manchester United memasuki pekan ke-8 masih menghuni tangga keempat.
Namun hasil imbang yang dituai Brighton membuat Setan Merah mau tak mau harus melorot ke tangga lima klasemen Liga Inggris.
Baca juga: Hasil Liga Inggris - Son & Kane Pimpin Spurs Petik 3 Poin, Start Era Baru Newcastle United Tak Ideal
Baca juga: Hasil Liga Inggris: Alan Hutton & Martin Keown Komentari Penampilan Buruk Manchester United
Di sisi lain, Setan Merah yang melakoni laga tandang ke markas Leicester City menelan kekalahan.
Tersaji di King Power Stadium, The Foxes sukses melumat anak asuh Ole Gunnar Solskjaer dengan skor 4-2.
Apes nampaknya belum rampung menaungi Manchester United.
Kemenangan Tottenham Hotspur atas Newcastle United menjadi petaka bagi Cristiano Ronaldo dkk.
Setan Merah yang membukukan 14 poin harus rela turun peringkat lagi ke tangga enam.
Hasilnya, Edinson Cavani dkk terlempar dari jajaran lima besar.
Sedangkan Harry Kane dkk yang mengalahkan The Magpies lewat skor 3-2 berhak duduk di tangga kelima.
Son Heung-min dan rekan membukukan 15 poin, alias satu angka lebih banyak dari Setan Merah.
Rasa ketar-ketir nampaknya juga dialami Manchester United.
Pasalnya, perolehan poin mereka sama dengan West Ham United.
Anak asuh David Moyes baru saja menuai kemenangan kala mengalahkan Everton dengan skor 1-0 di kandangnya.
Tambahan tiga angka membuat The Hammers memiliki koleksi yang sama dengan Setan Merah, 14 poin.
Situasi ini jelas tak menyenangkan bagi MU. Selain kritikan permainan yang terus menukik, kursi pelatih yang dijabat Solskjaer diprediksi kembali digoyang isu pemecatan.
Sebagai catatan saja, dalam tiga pertandingan di Liga Inggris, Manchester United tak meraih kemenangan. Rinciannya Cristiano Ronaldo cs membukukan dua kekalahan dan sekali hasil imbang.
Adapun puncak klasemen Premier League masih dihuni Chelsea.
Jawara Liga Champions musim lalu ini membukukan 19 poin.
Mereka unggul satu angka dari Liverpool yang duduk di tangga kedua.
Sedangkan Manchester City menghuni urutan ketiga setelah membukukan 17 poin.
Hasil Liga Inggris
Watford 0-5 Liverpool
Southampton 1-0 Leeds United
Norwich 0-0 Brighton
Aston Villa 2-3 Wolves
Leicester City 4-2 Manchester United
Manchester City 2-0 Burnley
Brentford 0-1 Chelsea
Everton 0-1 West Ham United
Newcastle United 2-3 Spurs
Arsenal vs Crystal Palace (19/10/2021) pukul 02.00 WIB.
Klasemen Liga Inggris
(Tribunnews.com/Giri)