News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Hasil BRI Liga 1: Persik Menang 4-2 dari Persipura, Youssef Ezzejjari Samai King Eze dan Spaso

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pesepak bola Persik Kediri, Youssef Ezzejjari (kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSS Sleman, Kim Kurniawan (tengah) pada laga lanjutan BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (3/10/2021) sore. Pertandingan berakhir imbang dengan skor 0-0. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Persik Kediri vs Persipura Jayapura dalam lanjutan BRI Liga 1 2021 pekan kedelapan berakhir dengan skor 4-2, Kamis (21/10/2021) malam.

Berlangsung di Stadion M Soebroto, laga berjalan menarik sejak peluit kick-off dibunyikan.

Persik Kediri butuh waktu 16 untuk bisa memecah kebuntuan melalui sundulan Youssef Ezzejjari dari umpan silang Machedo.

Keunggulan tim Macan Putih hanya bertahan 7 menit, tim Mutiagra Hitam sukses menyamakan kedudukan melalui sontekan Todd Ferre yang memanfaatkan umpan terobosan Ricky Kayame.

Di penghujung babak pertama, Persik Kediri berhasil menambah 2 gol lewat sundulan Faris Aditama (39') dan gol bunuh diri Matsunaga (41').

Pada babak kedua, dua gol tercipta dari gol bunuh diri Vava Maria Yagalo (62') dan gol Youssef Ezzajjari (88').

Dengan tambahan dua gol ini, Youssef Ezzejjari berhasil menyamai gol Ilija Spasojevic dan Ezzechie N Douassel yang duduk di puncak top skor BRI Liga 1 dengan koleksi 6 gol.

Jalanya Pertandingan

Persik Kediri mengambil inisiatif serangan setelah peluit kick off dibunyikan.

Youssef Ezzejari mendapat peluang pertama karena memiliki ruang tembak dari luar kotak penalti.

Tapi sayang tembakan percobaannya melebar tipis dari gawang Fitrul Dwi.

Persik Kediri mendominasi dalam lima menit babak pertama.

Faris Aditama yang bergerak di sisi kiri mampu merepotkan barisan pertahanan Persipura hingga melepaskan umpan silang ke area penalti.

Bola hasil umpan silangnya disambut Antoni, tetapi sayang, sundulannya masih melebar tipis dari gawang Fitrul Dwi.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini