"Kami mengalami beberapa pukulan, yang Anda harapkan selama pertandingan," ujar Ole Gunnar Solskjaer dikutip dari MUTV.
"Itu bagus, kami mendapatkan beberapa pemain memberikan segalanya, dan kemudian kami hanya perlu menilai mereka.
"Saya tidak akan mengesampingkan siapa pun mulai hari Minggu, tetapi saya tidak yakin apakah semua orang akan fit." jelas Solskjaer.
Selain membahas kondisi para pemain, adapula rekor pertemuan kedua tim yang akan saling bertanding malam ini.
Manchester United dan Liverpool secara total sudah bertemu sebanyak 135 pertandingan di kompetisi resmi.
Dirangkum dari laman Transfermarkt, Manchester United sukses meraih kemenangan 55 kali.
Adapun Liverpool baru bisa mengalahkan Manchester United sebesar 42 kali.
Keduanya pun juga mengakhiri laga dengan hasil imbang 38 kali.
Untuk peforma di musim ini, Liverpool jauh dibilang lebih konsisten ketimbang pasukan Ole Gunnar Solskjaer.
Anak asuh Jurgen Klopp tersebut sukses berada di peringkat ketiga dengan 18 poin dari 5 kali menang dan 3 hasil imbang.
Sementara Manchester United terdampar di urutan keenam dengan 14 poin atas 4 menang, 2 imbang dan 2 menelan kekalahan.
Penampilan Liverpool lebih stabil karena menjadi satu-satunya tim di Liga Inggris musim ini yang belum menelan kekalahan.
Rekor pertandingan tandang Liverpool merupakan yang paling baik dibandingkan kontestan Liga Inggris lainnya.
The Reds mengumpulkan 10 poin dari 3 kemenangan dan 1 imbang. Itu sama seperti milik Chelsea.