News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Angelo Alessio: Apa Saja Bisa Terjadi Bila Kehilangan Fokus

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Angelo Alessio (kanan) dan Marko Simic (kiri)

Laporan wartawan tribunnews.com, Lusius Genik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kegagalan Persija Jakarta mengakhiri pertandingan melawan Madura United tanpa kebobolan, menjadi catatan bagi sang pelatih skuad Macan Kemayoran, Angelo Alessio. 

Laga antara Persija Vs Madura United (22/10) beberapa waktu lalu, berakhir 3-2 untuk keunggulan Macan Kemayoran. 

Angelo Alessio (Dok. Persija Jakarta)

Pada laga ini, Persija tampil perkasa lewat dua gol Marco Simic dan satu gol Alfriyanto Nico. 

Namun di menit-menit akhir babak kedua, Persija yang semula unggul 3-0 justru kebobolan dua gol dalam waktu empat menit. 

Pemain Persija Jakarta, Marco Simic saat melakukan selebari Gol untuk kemenangan Persija Jakarta 3-0 atas Madura United dalam Liga BRI 1 di Stadion Moch Soebroto Magelang, Jawa Tengah, Jumat (22/10/21). Persija Jakarta unggul atas Madura United. Marco Simic menyumbang dua gol para menit 20' dan 54'. (Tribun Jateng/Hermawan Handaka) (Tribun Jateng/Hermawan Handaka)

Gol dilesakkan Jaja di menit 90+1' dan Rafael Silva di menit 90+5'. 

Bagi Angelo, kebobolan di saat unggul jumlah gol merupakan kesalahan klasik yang masih dilakukan anak asuhnya. 

"Saya rasa kesalahan seperti ini masih terus terjadi, dan kita harus meningkatkan performa kita sebagai tim dan individu," kata Angelo saat konferensi pers, Senin (25/10/2021).

Dari analisis yang sudah dilakukan, Angelo menyadari bahwa anak asuhnya, pada laga kontra Madura United, kehilangan kontrol atas pertandingan di 30 menit akhir. 

"Pada pertandingan terakhir melawan Madura misalnya, kita kehilangan kontrol pertandingan di 30 menit terakhir," kata Angelo.

Penyerang asing Marko Simic dan Riko Simanjuntak (Media Persija)

Menurutnya, seluruh penggawa Macan Kemayoran harus terus meningkatkan kualitas untuk bisa meminimalisir kemungkinan melakukan kesalahan-kesalahan serupa. 

Utamanya, Riko Simanjuntak dan kolega harus meningkatkan kebugaran fisik agar bisa mempertahankan konsentrasi selama 90 menit pertandingan.

"Dalam sepakbola, apa saja bisa terjadi bila kita kehilangan fokus. Yang terjadi adalah seperti ini. Sekarang kita harus mengurangi kesalahan-kesalahan, dan terus maju dengan cara yang tepat," kata Angelo.

Bagi Angelo, satu-satunya cara Persija bisa memutus tren kebobolan di saat unggul jumlah gol, adalah dengan bekerja keras. 

Baik saat di sesi latihan, maupun di dalam pertandingan.

"Kita bekerja keras di sesi latihan dan memperbaiki kesalahan-kesalahan seperti itu. Bagi saya inilah satu-satunya cara bagi Persija untuk bisa maju," pungkas dia. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini