"Sebelumnya kami melakoni dua laga uji coba dengan Tajikistan dan Nepal,".
"Pertandingan nanti sangat penting bagi kami, karena dua lawan sudah mengundurkan diri, kami harus mengalahkan Australia," kata juru taktik asal Korea Selatan tersebut.
Shin Tae-yong sendiri memberikan kepercayaan kepada 33 pemain untuk memperkuat Timnas Indonesia U23 dalam gelaran Kualifikasi Piala Asia U23 2022 mendatang.
Dalam pemanggilan kali ini, Shin Tae-yong masih mengandalkan muka-muka lama untuk mengisi spot penting.
Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri hingga Syahrian Abimanyu menjadi beberapa pemain langganan timnas yang kembali mendapat kepercayaan.
Selain itu, Ramai Rumakiek juga mendapat peluang untuk unjuk gigi lagi setelah pelatih asal Korea Selatan ini memanggilnya kembali.
Sementara itu, Amiruddin Bagus Kahfi dan Alfreandra Dewangga akhirnya kembali mendapat panggilan Skuad Garuda.
Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini, Selasa (26/10/2021):
Pukul 18.15 WIB - PSIS Semarang vs Persib Bandung (Live Indosiar)
Pukul 18.15 WIB - PSKC Cimahi vs RANS Cilegon (Live OChannel)
Pukul 19.00 WIB - Timnas Indonesia U23 vs Australia (Live SCTV)
Pukul 20.45 WIB - Persija Jakarta vs Persebaya (Live Indosiar)
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)