Inter Milan saat ini masih berada pada urutan ketiga di papan klasemen Liga Italia yang telah menyelesaikan sembilan pekan.
Dengan raihan 18 poin, jarak antara Inter Milan dengan AC Milan yang berstatus sebagai pemuncak capolista saat ini terpaut cukup jaruh.
Baca juga: Jadwal BRI Liga 1 2021 Pekan ke-10, Live Indosiar, Laga Persib Bandung, Persija Jakarta dan Arema FC
Selisih tujuh poin bukanlah menjadi hal kecil mengingat performa Inter Milan belum sepenuhnya konsistensi bersama pelatih barunya.
Berbeda dengan AC Milan yang tampak semakin matang dan dewasa permainannya setelah dibesut Stefano Pioli dalam dua musim terakhir.
Keberadaan Pioli seakan mampu mengubah wajah AC Milan untuk tampil tajam lagi dan terlihat menakutkan bagi lawan tandingnya.
Raihan sembilan kemenangan dan satu hasil imbang menajdi bukti impresif performa AC Milan yang telah melakoni sepuluh laga awal musim ini.
Alhasil raihan kemenangan harus bisa didapatkan Inter Milan agar tidak terlalu jauh ditinggal oleh AC Milan selaku pemuncak klasemen sementara Liga Italia.
Susunan Pemain Empoli vs Inter Milan:
Empoli:
Vicario; Parisi, Stojanovic, Luperto; Ismajli, Zurkowski, Bajrami, Bandinelli; Ricci, Cutrone, Pinamonti
Inter Milan:
Handonovic; D'Ambrosio, De Vrij, Bastoni; Darmian, Barella, Brozovic, Gagliardini, Dimarco; Lautaro, Sanchez
Live Streaming Empoli vs Inter Milan:
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)