Apabila Setan Merah mampu mempermalukan City maka Harry Maguire dkk akan menjaga asa bersaing di 4 besar.
Kini Setan Merah berada di peringkat kelima dengan 17 poin sedangkan City di urutan ketiga dengan unggul 3 angka.
"Tentu saja ini spesial, terakhir kali kami melakukan derby Manchester dengan penggemar di stadion, atmosfernya sangat panas." beber Solskjaer.
"Saya pikir semua orang masih akan mengingat yang satu itu mungkin lebih dari saat-saat gelap yang pernah kita alami." imbuhnya.
Sementara Pep Guardiola selaku nakhoda Manchester City menyinggung kembalinya Kyle Walker.
Pemain berposisi fullback itu masih belum diketahui akan terlibat dalam derby Manchester jilid pertama Liga Inggris musim ini.
Kondisi Walker masih harus mendapat pemantauan sebelum diputuskan bermain.
“Saat ini, saya tidak tahu. Kami memiliki pelatihan dalam beberapa jam dan kami akan mengetahuinya." kata Pep Guardiola dilansir dari laman Mancity.
Guardiola beralih memberikan pandangannya terhadap potensi sengitnya laga derby Manchester.
Menurutnya, pertandingan apapun itu meski bertajuk derby yang dicari adalah hasil akhir.
Untuk itu, ia tidak ingin penggawa The Citizens terbebani dan tetap berpikir optimis bisa membawa pulang 3 poin.
“Saya rasa tidak (ini adalah pertandingan terbesar). Mungkin, bagi sebagian orang,” ujar Guardiola.
“Kami mencoba membuat setiap pertandingan penting. Derby spesial untuk masalah sentimental tetapi pada akhirnya hasilnya sama." tambahnya.
“Ini bukan final, ini satu pertandingan lagi dan sama." akui Guardiola.
Berikut Prediksi Susunan Pemainnya
Manchester United
De Gea (Gk); Bailly, Lindelof, Maguire; Wan-Bissaka, McTominay, Fred, Shaw; Fernandes; Ronaldo, Cavani
Manchester City
Ederson (Gk); Walker, Dias, Stones, Cancelo; Silva, Rodri, De Bruyne; Jesus, Foden, Grealish.
(Tribunnews.com/Ipunk)