TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini link live streaming pertandingan antara Liverpool kontra Arsenal pada matchday ke-12 Liga Inggris, tayang Mola TV, dinihari.
Pertandingan Liverpool vs Arsenal akan berlangsung di Stadion Anfield, Minggu (21/11/2021) pukul 00.30 WIB.
Keseruan laga yang mempertemukan Liverpool vs Arsenal dapat anda saksikan secara langsung LIVE Mola TV.
Jika menelisik rekor pertemuan kedua tim, Arsenal memang sudah lama tidak pernah meraih kemenangan di Stadion Anfield.
Kemenangan tandang terakhir yang diraih Arsenal saat bermain di Anfield terjadi tepatnya pada tanggal 2 September 2012 silam.
Gol Lukas Podolski dan Santi Cazorla berhasil membungkam publik Anfield, Arsenal pun menang dua gol tanpa balas.
Hanya saja memang sejak kemenangan itu ternyata Arsenal belum pernah melakukan hal yang sama sampai periode saat ini.
Bahkan, Arsenal kerap kali kebobolan banyak gol setiap bertanding ke markas Liverpool tersebut.
Buktinya tim berjuluk Meriam London itu sudah kebobolan 17 gol dalam lima pertemuan terakhir di Anfield.
Hal itu menjadi tantangan yang harus dihadapi Arteta bersama Arsenal untuk menghentikan tren buruk timnya.
Live Streaming Liverpool vs Arsenal Via Mola TV:
Peluang Arsenal untuk memperbaiki catatan tersebut cukup terbuka lebar mengingat tren positif yang dijalani tim Meriam London akhir-akhir ini.