TRIBUNNEWS.COM, VILLARREAL- Manchester United akan memainkan pertandingan krusial menghadapi Villarreal di di Stadiond de la Ceramica di penyisihan grup F Liga Champions, pada Rabu (24/11). Ini adalah laga pertama mereka di era pasca-Ole Gunnar Solskjaer.
Jika MU menang di laga ini, mereka dipastikan lolos babak 16 Besar. Setelah laga melawan tim berjuluk Kapal Selam Kuning, MU akan menghadapi Young Boys di laga terakhir.
Sedangkan untuk Villarreal, setelah pertandingan melawan Manchester United ini, mereka akan menghadapi Atalanta pada pertandingan terakhir di penyisihan grup F.
Solskjaer telah menyampaikan pesan terakhirnya kepada para pemain menjelang MU menghadapi pertandingan melawan Villarreal.
Dia mengatakan telah berbicara kepada para pemain saat perpisahan untuk terakhir kalinya. Dia telah meninggalkan pesan menjelang pertandingan Liga Champions lawan Villarreal.
“Seperti yang pernah saya katakan kepada mereka pada pagi ini juga, percayalah pada diri Anda sendiri. Anda tahu kami bisa lebih baik dari ini. Kami belum bisa menunjukkannya keluar. Nikmatilah saat-saat menjadi pemain Manchester United, bermain di Liga Champions, panggung terbesar." ucap Solskjaer dikutip AFP.
"Jika memenangkan pertandingan, kalian lolos ke babak berikutnya," ucapnya.
"Michael [Carrick] akan bertanggung jawab. Saya sangat menghormatinya, saya sangat mencintai Michael. Saya menjadi emosional sekarang karena dia top, mereka akan baik-baik saja. Saya akan mengawasi mereka dan mendukung mereka,” ucap Solskjaer.
Solskjaer tampak berlinang air mata dan benar-benar bersedih karena harus meninggalkan perannya sebagai manajer.
Dia juga menjelaskan bahwa dia akan siap membantu klub jika MU membutuhkannya dalam kapasitas apa pun.
Dengan Michael Carrick mengambil alih tugas Solskjaer minggu ini, United diperkirakan tidak akan banyak membuat perombakan. Hanya melakukan transisi secara bertahap.
Untuk laga melawan Villarreal ini, Manchester United ditangani manajer sementara, sebelum menunjuk pelatih pengganti secara permanen.
Di klasemen sementara, MU berada di puncak dengan 7 poin. Sama dengan poin yang dikumpulkan Villarreal.
Di peringkat ketiga ada Atalanta yang mengumpulkan 5 poin. Sedangkan di peringkat terakhir ada Young Boys yang baru meraih 3 poin.