TRIBUNNEWS.COM - Manchester United dihadapkan Crystal Palace dalam pekan 15 Liga Inggris, Minggu (5/12/2021) malam WIB.
Pertandingan yang mempertemukan Manchester United vs Crystal Palace berlangsung di Old Trafford, mulai pukul 21.00 WIB.
Dalam laga ini, Manchester United memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah untuk meraih poin penuh dari Crystal Palace.
Setan Merah membutuhkan tambahan poin untuk memperbaiki posisi klasemennya yang terjebak di urutan 7 dengan 21 poin.
Baca juga: Debut Ralf Rangnick di Manchester United, Perubahan untuk Bruno Fernandes, Nasib Ronaldo hingga Fred
Baca juga: Prediksi Line-up Manchester United vs Crystal Palace: Rangnick Debut, Sancho Untung
Selain itu, Setan Merah juga berupaya untuk memperbaiki dua rekor pertemuan terakhir atas The Eagles.
Dirangkum dari Transfermarkt, Setan Merah tidak pernah menang dari The Eagles dalam dua pertemuan terakhir.
Itu semua terjadi di musim lalu, yakni pertemuan pertama The Eagles mempermalukan Setan Merah dengan skor 1-3.
Kala itu The Eagle membawa pulang 3 poin dari Old Trafford berkat sepasang gol Wilfried Zaha dan satu lesakan dari Androws Townsend.
Gol balasan Setan Merah dibuat oleh Donny van de Beek.
Sementara pertemuan kedua, Setan Merah hanya berbagi poin dengan The Eagles karena laga berakhir imbang tanpa gol.
Statistik dua pertemuan terakhir tersebut tentu ingin diperbaiki oleh Setan Merah di pertandingan pertama musim ini.
Apalagi Setan Merah saat ini memiliki Cristiano Ronaldo yang menjadi bomber gol di lini serang.
Cristiano Ronaldo sendiri dalam catatan kariernya juga belum pernah membobol gawang The Eagles.
Situasi ini seharusnya membawa motivasi tersendiri bagi Ronaldo yang pada laga terakhir mencetak brace gol.