News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF 2020

Piala AFF 2020: Pelatih Malaysia Tan Cheng Hoe Puji Intensitas Permainan Timnas Indonesia

Penulis: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Timnas Malaysia Tan Cheng Hoe berteriak saat mengawal pasukannya di lapangan. Malaysia masuk grup neraka bersama Timnas Indonesia dan Vietnam di Piala AFF 2020.

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Malaysia, Tan Cheng Hoe, angkat bicara mengenai kekalahan timnya atas Timnas Indonesia di Piala AFF 2021, Minggu (19/12/2021).

Berlaga di National Stadium, Harimau Malaya dihajar 1-4 oleh Timnas Indonesia.

Hasil ini membuat Malaysia gagal ke Semifinal setelah menempati peringkat ketiga.

Baca juga: Piala AFF 2021: Eksperimen Tan Cheng Hoe Permudah Timnas Indonesia Bantai Malaysia Tanpa Ampun

Sedangkan Indoneia melesat dan naik ke peringkat pertama klasemen, dan akan menghadapi Singapura di Semifinal.

Kekalahan ini ditanggapi Tan Cheng Hoe karena persiapan timnya yang kurang apik menuju Piala AFF 2021.

Ekspresi bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan (kanan) dengan Irfan Jaya (kiri) setelah Arhan mencetak gol ketiga Garuda ke gawang Malaysia pada laga pamungkas fase grup Piala AFF 2020 di Nasional Stadium, Singapura, Minggu (19/12/2021) malam. (Dok.PSSI)

Baca juga: Pratama Arhan Pemain Terbaik Usai Indonesia Kalahkan Malaysia 4-1

Baca juga: Hasil Indonesia vs Malaysia Piala AFF 2020: Menang Telak 4-1, Garuda Juara Grup B

Ia juga memuji penampilan dan kedisiplinan pertahanan Shin Tae-yong di laga ini.

Tan Chen Hoe mengaku legawa meskipun menelan kekalahan telak 1-4 dari Timnas Indonesia.

Menurutnya, Malysia sudah bermain maksimal, tetapi kurang persiapan menuju Piala AFF 2021.

"Kami rasa pemain tentu kecewa karena laga ini sangat menentukan untuk kami ke Semifinal, kami tidak mampu menyamai intensitas permainan Indonesia,” buka Tan Cheng Hoe pasca laga.

Juru latih yang sudah menangani Malaysia sejak 2018 ini, menyayangkan gol yang lahir dari kesalahan pemain belakang.

“Gol yang tercipta merupakan kesalahan pemain,:

"Sebagai pelatih, saya bertanggungjawab kami tidak bisa ke babak selanjutnya, jadi kami perlu tahu evaluasi setelah laga ini,”

Meski menelan kekalahan Cheng Hoe tetap menatap laga bersama Timnas Malaysia tahun depan.

"Saya akan terus pandang ke depan dan kembali dengan lebih mantap tahun depan," kata Cheng Hoe yang ditarget membawa Malaysia ke Final Piala AFF.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini