News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF 2020

Hasil Singapura vs Timnas Indonesia, Semifinal Piala AFF 2020 Leg I, Skuat Garuda Imbang 1-1

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Indonesia Alfeandra Dewangga Santosa (tengah) berebut bola dengan pemain Singapura Ikhsan Fandi (kanan) saat pemain Indonesia Fachruddin Wahyudi Aryanto menyaksikan pertandingan leg pertama semifinal sepak bola AFF Suzuki Cup 2020 antara Singapura dan Indonesia di National Stadium di Singapura pada 22 Desember 2021. (Roslan RAHMAN/AFP)

TRIBUNNEWS.COM - Singapura bermain imbang 1-1 dengan Timnas Indonesia dalam lanjutan Semifinal Piala AFF 2020 leg pertama di Stadion Nasional, Rabu (22/12/2021) malam WIB.

Anak asuh Shin Tae-yong sebenarnya berhasil membuka keunggulan lebih dahulu pada babak pertama menit 28.

Witan Sulaemen yang bekerja sama dengan Asnawi Mangkualam sukses memecahkan kebuntuan Timnas Indonesia.

Sayangnya selepas turun minum, gawang Nadeo Argawinata harus kebobolan pada menit 70.

Memanfaatkan pergerakan Faris Ramli yang diakhiri dengan umpan terukur kepada Ikhsan Fandi.

Ia pun lantas menjebol gawang Nadeo dan memaksakan kedudukan berakhir imbang 1-1.

Pemain Indonesia Witan Sulaeman merayakan golnya pada pertandingan leg pertama semifinal sepak bola AFF Suzuki Cup 2020 antara Singapura dan Indonesia di National Stadium di Singapura pada 22 Desember 2021. (Foto oleh Roslan RAHMAN / AFP) (AFP/ROSLAN RAHMAN)

Jalannya Pertandingan

Timnas Indonesia langsung mendapatkan tendangan pojok pada menit pertama setelah pergerakan Dedik Setiawan dihentikan pemain lawan.

Sapuan bola pemain bertahan Singapura membuat Timnas Indonesia mendapatkan kesempatan tendangan pojok yang akan dieksekusin Irfan Jaya.

Sayangnya bola hasil tendangan pojok Irfan Jaya belum dapat dimaksimalkan rekan-rekannya yang berada di pertahanan Singapura.

Menit keenam pertahanan Timnas Indonesia ditekan Singapura melalui skema tendangan bebas.

Sempat terjadi kemelut di area kotak penalti Timnas Indonesia akibat bola tendangan bebas tersebut.

Situasi ini juga belum merubah kedudukan dan gawang Nadeo Agrawinata masih aman dari kebobolan.

Satu menit berselang, Timnas Indonesia menyerang dari umpan terobosan yang dikirimkan Alfeandra Dewangga.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini