News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF 2020

Kecewanya Witan Sulaeman Meski Jadi Man of The Match, Timnas Indonesia Seharusnya Dapat Penalti?

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Indonesia Witan Sulaeman merayakan golnya pada pertandingan leg pertama semifinal sepak bola AFF Suzuki Cup 2020 antara Singapura dan Indonesia di National Stadium di Singapura pada 22 Desember 2021. (Foto oleh Roslan RAHMAN / AFP)

"Saya pikir Pratama Arhan memprotes itu seharusnya penalti karena berada digaris. Oh, itu tepat di garis kotak, itu adalah penalti," ucap komentator Piala AFF dengan bahasa Inggris.

"Sangat disayangkan Singapura tidak memiliki video dari angle berbeda," imbuhnya.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang juga rekan senegara sang wasit tampak tidak masalah dengan keputusan tersebut.

Shin mengaku telah menerima keputusan wasit pada laga Indonesia Vs Singapura.

"Jujur saya belum menonton langsung tayangan ulang, jadi saya belum bisa mengatakan apakan penalti atau tidak," ucap Shin Tae-yong.

"Tetapi walaupun bukan (hadiah) penalti kami tetap menerima keputusan wasit. Kami menghargai keputusan wasit," tambahnya.

Hasil imbang membuat Indonesia dan Singapura kembali memulai laga layaknya 0-0 pada leg kedua.

Mengingat tidak adanya aturan gol kandang-tandang di Piala AFF 2020 karena penerapan sistem home tournament.

Setelah ini dipertandingkan semifinal kedua antara Vietnam dan Thailand pada Kamis (23/12/2021).

Indonesia dan Singapura baru akan menjalani leg kedua di Stadion Nasional, Singapura, pada Sabtu (25/12/2021).

Shin Tae-yong mengaku bakal memanfaatkan waktu dua hari untuk pemulihan fisik pemain.

"Selalu ada kesulitan setiap turnamen dan saya sudah sering mengalaminya."

"Namun Kami akan memanfaatkan waktu untuk melakukan pemulihan sebaik mungkin, saya yakin pemain akan lebih siap untuk laga selanjutnya," kata Shin Tae-yong. (Majid/nungki nugroho/bolanas)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini