TRIBUNNEWS.COM - Kelolosan Timnas Indonesia ke final Piala AFF 2020 tak bisa lepas dari peran Asnawi Mangkualam.
Mentalitas yang ditunjukkan Asnawi Mangkualam mampu mengangkat semangat juang rekan-rekannya di Timnas Indonesia selama Piala AFF 2020 kali ini.
Mentalitas yang tangguh itu kembali tersaji di laga semifinal leg kedua Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Singapura.
Asnawi didapuk menjadi kapten skuat Garuda menyusul dicadangkannya Evan Dimas.
Baca juga: Singapura Susul Vietnam & Indonesia Jadi Tim yang Dikerjai Wasit di Piala AFF 2020
Penampilan pemain Ansan Greeners ini memang luar biasa.
Pemain Singapura hampir tak pernah membangun serangan dari sisi kanan yang ia kawal.
Selain itu, ia juga sangat rajin membantu timnas untuk membangun serangan.
Ia berulang kali naik hingga sepertiga akhir lapangan untuk mendukung daya dobrak tim.
Baca juga: Piala AFF 2020: Pelatih Singapura Tatsuma Yoshida Kritik Wasit Pasca Tumbang dari Timnas Indonesia
Asnawi memang memiliki banyak atribut sebagai seorang bek sayap modern.
Kemampuannya merangsek, mengirim dan memilah umpan memang terbukti ciamik.
Di saat yang sama, ia tak melupakan tugasnya sebagai wakil kapten tim.
Pemuda 22 tahun tersebut berusaha menjaga mentalitas kawan-kawannya tetap di atas.
Pada laga semifinal leg kedua kali ini, Asnawi juga menunjukkan ketangguhan mental yang luar biasa.
Hal itu terjadi saat Singapura mendapat hadiah penalti.