“Untuk kelanjutan pemain yang kontraknya habis, masih kami komunikasikan ke Head Coach." imbuhnya.
"Karena untuk komposisi ke depannya, semua wewenang kami serahkan kepada Head Coach sesuai dengan kebutuhan tim,” tandas Erwin.
Menariknya dalam 15 pemain yang keluar tersebut ada dua nama yang ternyata hanya dipinjam oleh Persis Solo.
Pemain itu adalah Wahyu Tri Nugroho berposisi kiper dan Beto Goncalves selaku top skor Liga 2 2021.
Wahyu Tri dipinjam Persis Solo dari Bhayangkara FC sedangkan Beto Goncalves kembali ke Madura United.
Beto Goncalves sendiri tampil memikat selama berjuang bersama Persis Solo hingga mempersembahkan gelar juara Liga 2 2021.
Dirangkum dari laman Transfermarkt, Beto Goncalves sejauh ini telah mengumpulkan 11 gol dalam 13 kali penampilannya.
Rinciannya, Beto mencetak 7 gol di babak pertama grup C, 3 gol pada 8 Besar grup X dan 1 gol sisanya pada Semifinal.
Dalam 11 gol tersebut, Beto hanya mencetak 4 kali dari titik putih.
Berikut 15 Pemain Persis Solo yang dilepas pada jendela transfer kedua Liga 1:
- Dipinjamkan
1. Assanur Rijal - Persiraja
2. Kanu Helmiawan - PSS
3. Rivaldi Bawuo - PSS
4. Irfan Jauhari - Persija
5. Miftahul Hamdi - Persita
6. Ferdinand Sinaga - PSM
7. Marinus Wanewar - PSM
8. Ganjar Mukti - PSM
9. Delfin Rumbino - PSM
10. Sandi Sute - Arema FC
11. Fabiano Beltrame - Arema FC
12. Alfath Fathier - Barito Putera
- Pengembalian pinjaman
1. Beto Goncalves - Madura United
2. Wahyu Tri - Bhayangkara FC
- Dilepas Permanen
1. Yu Hyun Koo - Barito Putera
(Tribunnews.com/Ipunk)