Theo Hernandez mencetak gol keduanya pada laga ini melalui titik penalti.
Hingga akhir laga, skor 0-3 tak berubah. Rossoneri sukes membawa pulang tiga angka ke San Siro.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini: Venezia vs AC Milan, Bhayangkara vs Arema, Misi Berebut Tahta
Berbekal kemenangan ini, Zlatan Ibrahimovic dkk naik ke puncak klasemen Liga Italia dengan koleksi 48 poin.
AC Milan berhasil mengambil alih posisi Capolista alias puncak klasemen dari Inter Milan.
Nerazzurri yang mengemas 46 angka harus rela turun peringkat ke tangga kedua.
Bedanya, Inter Milan masih menyimpan dua pertandingan yang belum dilakoni.
Pada pekan ke-21 Liga Italia, Edin Dzeko dkk mendapatkan lawan yang tergolong berat, yakni menjamu Lazio di Stadion Giuseppe Meazza.
Kemenangan ini juga menjadi kado manis bagi seorang Stefano Pioli.
Berdasarkan data dari laman Opta, laga Venezia vs AC Milan merupakan pertandingan ke-400 bagi Pioli sebagai pelatih.
(Tribunnews.com/Giri)