News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Hasil Babak I Inter Milan vs Lazio Liga Italia, Gol Lautaro Dianulir, Immobile Samakan Kedudukan 1-1

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penjaga gawang Inter Milan asal Slovenia Samir Handanovic (kiri) berebut bola dengan pemain depan Lazio Italia Ciro Immobile (kanan) selama pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan Lazio di stadion Meazza di Milan pada 9 Januari 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Inter Milan unggul tipis 1-0 atas tamunya Lazio dalam lanjutan pekan 21 Liga Italia, Senin (10/1/2022) dini hari WIB.

Berlangsung di Giuseppe Meazza, Inter Milan sempat membuka keunggulannya pada menit 17.

Lautaro Martinez yang berada di kotak penalti sukses mengkonversi bola umpan Alexis Sanchez menjadi gol.

Sayangnya gol striker asal Argentina itu dianulir pengadil lapangan karena dianggap terperangkap offside lebih dahulu.

Anak asuh Simone Inzaghi barulah bisa memecah kebuntuannya pada menit 30 melalui Alessandro Bastoni.

Bek Inter Milan Italia Alessandro Bastoni (kedua kiri) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan Lazio di stadion Meazza di Milan pada 9 Januari 2022. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Keunggulan Nerazzurri hanya bertahan lima menit setelah Lazio mampu memaksa kedudukan kembali imbang.

Tepatnya menit 35, tembakan mendatar Ciro Immobile gagal dihalau kiper Nerazzurri Samir Handanovic sehingga bola masuk ke dalam gawangnya.

Gol Immobile sekaligus mengakhiri paruh pertama dengan kedudukan sama kuat 1-1.

Jalannya Pertandingan

Tuan rumah Inter Milan langsung memberikan ancamannya pada menit ketiga.

Nicolo Barella yang berada di batas kotak penalti melepaskan sebuah tembakan keras ke gawang Lazio.

Sayangnya bola hasil tembakan Barella masih memantul ke pemain lawan.

Lazio sendiri masih bertahap dalam melakukan serangan ke pertahanan Nerazzurri.

Beberapa kali percobaan Pedro mengirim umpan ke daerah kotak penalti belum bisa maksimal.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini