News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Sorotan Liverpool Pukul KO Crystal Palace di Liga Inggris: Awas Salah, The Reds Punya Mesin Gol Baru

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Liverpool asal Brasil Fabinho (2R) diberi selamat setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Crystal Palace dan Liverpool di Selhurst Park di London selatan pada 23 Januari 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah fakta menarik mengiringi kemenangan Liverpool atas Crystal Palace pada pekan ke-23 Liga Inggris, Minggu (23/1/2022).

Terhampar di Stadion Selhurst Park, duel Crystal Palace vs Liverpool berkesudahan dengan skor 1-3.

Tiga gol kemenangan The Reds dibukukan oleh Virgil van Dijk, Alex Oxlade-Chamberlain dan Fabinho (P).

Adapun The Eagles yang bertindak sebagai tuan rumah mendapatkan lesakan hiburan lewat Odsonne Edouard.

Baca juga: Hasil Crystal Palace vs Liverpool Liga Inggris, Menang 1-3, The Reds Ancam Posisi Manchester City

Baca juga: Hasil Babak I Crystal Palace vs Liverpool, Virgil van Dijk & Chamberlain Bawa The Reds Unggul 0-2

Bek Liverpool asal Belanda Virgil van Dijk (3L) mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Crystal Palace dan Liverpool di Selhurst Park di London selatan pada 23 Januari 2022. (Daniel LEAL / AFP)

Tambahan tiga poin membuat skuat besutan Jurgen Klopp menduduki urutan kedua di tabel klasemen Liga Inggris.

Klub asal Kota Merseyside ini mengemas 48 angka dari 22 laga yang telah dilakoni.

Mohamed Salah dkk berjarak sembilan angka dari Manchester City yang menyandang status pemuncak klasemen.

Sedangkan bagi Christian Benteke dan kolega, mereka harus puas tertahan di urutan ke-13 lewat koleksi 24 poin.

Terlepas dari itu, sejumlah fakta menarik tersaji usai The Reds mengalahkan Crystal Palace dirangkum dari laman Squawka maupun Opta Joe.

1. Dominasi Liverpool di Kandang Crystal Palace

Kemenangan ini sekaligus menegaskan hegemoni klub sekota Everton tersebut.

Tercatat dari tujuh pertandingan Liverpool di kandang Crystal Palace, Salah cs berhasil menyapu bersih dengan kemenangan.

Hasil tersebut membuktikan bahwa Liverpool begitu digdaya ketika berhadapan melawan Benteke dan kolega.

Bahkan jika dirunut dalam 10 pertandingan terakhir kedua tim, Liverpool mampu menceploskan 30 gol berbanding enam kebobolan

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini