Di ajang sebelumnya, Timnas Thailand juga sempat mencapai pada titik tersebut, namun sayangnya tidak pernah meraih kemenangan.
Menanggapi rekor yang berhasil dicapainya, Park Hang-seo menyebut kemenangan itu juga merupakan kemenangan bagi tim ASEAN.
Baca juga: Geger Gol Persebaya Dianulir Lawan PSIS, Benarkah Marukawa Offside? Bagaimana Aturan Sebenarnya?
"Ini adalah kemenangan pertama kami," ungkap Park Hang-seo sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Siamsport.co.th.
"Setelah memasuki babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia, kami sebelumnya kalah dalam tujuh pertandingan dan mendapat banyak kritikan."
"Tetapi tidak semua orang benar-benar putus asa."
Baca juga: Media Yunani Soroti Cyrus Margono Mau Bela Indonesia, PSSI Bergerak Jika Shin Tae-yong Kasih Kode
"Dan itu dianggap sebagai kemenangan bagi rakyat ASEAN juga."
"China adalah tim teratas di Asia. Ada liga yang kuat di puncak. Ada investasi dalam sepak bola."
"Saya harus mengakui bahwa para pemain China sangat kuat. Mereka punya bek yang bagus dan dapat merespons dengan cepat."
"Saya pikir Timnas Vietnam dan fans selalu berharap banyak dari hasil ini."
Baca juga: Pemain Polesan Indra Sjafri Dilirik Shin Tae-yong, Tak Sia-sia M Iqbal Melanglang Hingga Korea
"Hari ini kami meraih kemenangan untuk pertama kalinya."
"Jika Anda bandingkan, kemenangan ini seperti segelas anggur pertama, semuanya butuh waktu bagi semua orang untuk melakukan yang terbaik."
Selain itu, Park Hang-seo juga membeberkan rencana tim berikutnya.
"Semua pemain setelah pertandingan ini akan kembali ke klub," ujarnya.
"Pada pertengahan Maret, semua orang dan tim U-23 harus fokus."
"Kami punya dua pertandingan lagi di Kualifikasi Piala Dunia, melawan Jepang dan Oman." (Ragil Darmawan/SuperBall)