TRIBUNNEWS.COM - Gelaran Liga Champions UEFA tadi malam, hasil berbeda diperoleh dua tim besar, Chelsea dan Juventus, Kamis (17/3/2022).
Juventus harus tersingkir dari gelaran Liga Champions setelah menelan kekalahan 3-0 dari Villarreal.
Sedangkan Chelsea menang dengan skor 2-1 atas Lille.
Juventus yang menjadi wakil terakhir di babak 16 besar Liga Champions, tersingkir secara mengejutkan atas lawannya Villarreal.
Bermain di kandang sendiri, Bianconeri kebobolan 3 gol di penghujung waktu pertandingan, dalam kurun waktu 15 menit.
Baca juga: Hasil Liga Champions - Villarreal Hancurkan Juventus 0-3, Wakil Italia tak Tersisa di Perempat Final
Baca juga: Daftar 8 Tim ke Perempat Final Liga Champions, Inggris & Spanyol Punya 3 Wakil
Tiga gol yang bersarang di gawang Wojciech Szczęsny berasal dari penalti Gerard Moreno di menit 78'.
Tujuh menit kemudian, tepatnya di menit 85', berawal dari sepak pojok, Pau Torres memperlebar jarak skor.
Kemudian di babak tambahan waktu, Juve semakin dibuat hancur setelah penalti Arnaut Danjum mengubah skor menjadi 3-0.
Juventus kalah dengan agregat 4-1 dari Villareal setelahg sebelumnya di leg pertama imbang 1-1.
Praktis, dengan ini tidak ada satupun wakil Italia di babak perempat final Liga Champions.
Chelsea
Sementara itu, tim Inggris Chelsea menang 2-1 atas tim Prancis LOSC Lille.
Bermain di Stadion Pierre Mauroy, kandang Lille, tak membuat Chelsea gentar.
Meski sempat tertinggal setelah gol penalti Burak Yilmaz (38), Chelsea akhirnya bisa berbalik unggul dan menang berkat gol Christian Pulisic (45+3') dan Cesar Azpilicueta (71').