News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Liga Italia: Juventini Patah Hati, Inter Milan Tunjukkan Keseriusan Lamar Paulo Dybala

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain depan Juventus Argentina Paulo Dybala merayakan setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus dan Udinese pada 15 Januari 2022 di stadion Juventus di Turin.

TRIBUNNEWS.COM - Fan setia Juventus, Juventini, nampaknya harus menyiapkan hatinya melihat sang pemain idola hengkang ke tim rival.

Idola yang dimaksud tak lain adalah Paulo Dybala yang kini menjadi incaran utama Inter Milan.

Nerazzurri sudah mulai bergerak untuk mendatangkan Paulo Dybala. Diketahui, perwakilan klub sekota AC Milan itu sudah bertemu agen dari pemain berjuluk La Joya itu.

Dybala menjadi salah satu pemain yang memiliki hubungan baik dengan Juventini.

Sejak kedatangannya di Kota Turin pada tahun 2015 dari Palermo, pemain Timnas Argentina tersebut menjelma menjadi kekuatan utama Bianconeri.

Baca juga: Mencari Pengganti Mancini, Timnas Italia Incar Eks Pelatih Juventus & Adik Kelas Antonio Conte

Baca juga: Juventus Pancing Mo Salah ke Serie A Sebagai Pengganti Paulo Dybala, Tawar Rp 189 Miliar Per Musim

Pemain depan Juventus Argentina Paulo Dybala merayakan dengan pemain tengah Juventus Uruguay Rodrigo Bentancur (tengah) dan pemain tengah Juventus Brasil Arthur (kanan) setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus dan Udinese pada 15 Januari 2022 di stadion Juventus di Turin. Isabella BONOTTO / AFP (Isabella BONOTTO / AFP)

Tak salah jika Juventus dan fan setianya sangat mendambakan sosoknya untuk bisa mengikuti jejak Alessandro Del Piero.

Namun harapan tersebut nampaknya harus segera dipupus. Bianconeri tak menemukan kata sepakat soal perpanjangan kontrak Dybala.

Masa bakti La Joya bersama Bianconeri akan usang pada Juli nanti.

Artinya, sang Attacante akan berstatus pemain gratisan dan Juventus tak akan mendapatkan keuntungan sepeserpun.

Diwartakan Sempre Inter, Nerazzurri mencoba gerak cepat mengetahui situasi yang berkembang.

Inter Milan bak ketiban durian runtuh. Di tengah kondisi keuangan mereka yang bokek, mereka bisa mendapatkan Dybala yang kualitasnya tak perlu disangsikan lagi.

Meski musim ini banyak berkutat dengan cedera, Dybala tetaplah Dybala. Dia merupakan metronom lini penyerangan Juventus dalam enam tahun terakhir.

Dikutip dari Tuttosport, direktur Inter Milan, Beppe Marotta, bertemu dengan agen sang pemain.

Dalam pertemuan itu, Inter kabarnya belum menyodorkan penawaran angka kepada Dybala.

Pemain depan Inter Milan Argentina Lautaro Martinez (kiri) merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan Salernitana di Stadion Giuseppe Meazza (juga disebut San Siro), di Milan, pada 4 Maret 2022 .MIGUEL (MEDINA / AFP)
Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini