News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Sinyal Marko Simic Hengkang, Sudirman Prioritaskan Pemain Muda di Laga Persija vs PSS Sleman

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Persija Jakarta, Marko Simic melakukan selebrasi usai menjebol gawang Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 di Stadion Pakan Sari, Bogor, Jawa Barat, Jumat (24/9/2021). Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Persija. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha

TRIBUNNEWS.COM - Rumor striker Persija Jakarta, Marko Simic hengkang akhir musim ini menguat jelang laga Persija vs PSS Sleman BRI Liga 1 pekan 34 besok.

Striker asal Kroasia itu kerap berada di bangku cadangan bahkan sesekali absen dalam line-up tim Macan Kemayoran pada laga-laga akhir musim ini.

Pelatih Persija, Sudirman lebih memilih untuk memasang Irfan Jauhari dan Taufik Hidayat untuk menggantikan Marko Simic.

Hal itu tak lepas dari usia kedua pemain yang jauh lebih muda dibandingkan Marko Simic yang kini sudah berkepala tiga.

Baca juga: Persija vs PSS Sleman - Imbang Sudah Aman, tapi Menang Lebih Indah Kata I Putu Gede

Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic melakukan selebrasi dengan menggendong rekannya, Marco Motta usai mencetak gol pertama bagi timnya ke gawang PSM Makassar pada laga pekan keenam belas BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (7/12/2021) malam. Persija Jakarta menang telak dengan skor 0-3 (0-0) berkat gol yang dicetak Marko Simic (54'), Osvaldo Haay (64'), dan Braif Fatari (90+1'). Tribunnews/Muhammad Nursina (Tribunnews/Muhammad Nursina)

Itu penting, karena soal regenerasi skuat, terlebih untuk memberikan jam bermain lebih kepada para pemain muda guna kesiapan melakoni kompetisi lebih matang.

Sudirman mengakui itu, pada laga pamungkas nanti Persija kemungkinan akan didominasi pemain muda untuk melawan PSS Sleman.

Kondisi tersebut ditambah dengan absennya Makan Konate dan Rohit Chand karena akumulasi kartu kuning.

"Untuk Simic kita akan melihat lagi perkembangan latihan terakhir nanti, apakah dia bisa turun apa tidak," ungkap Sudirman dalam konferensi sebelum lawan PSS Sleman, Rabu (30/3/2022) siang.

"Tapi, kita juga harus memikirkan ke depan untuk memberikan (kesempatan) pemain-pemain muda kita supaya dapat jam terbang bermain, itu saya pikir yang penting pada pertandingan terakhir musim ini," jelasnya.

Selebrasi striker Persija Jakarta, Marko Simic ditemani Alfriyanto Nico setelah mencatatkan brace gol ke gawang PSIS Semarang dalam pertandingan pekan 18 BRI Liga 1 2021 di Stadion I Wayan Dipta, Kamis (6/1/2022) malam WIB. (TRIBUNNEWS.COM/Muhammad Nursina)

Spekulasi ini tentu menguatkan sinyal sang bomber andalan hengkang pada musim depan.

Sejumlah klub Liga 1, termasuk tim promosi, Persis Solo dikabarkan tertarik menggunakan jasa top skor Liga 1 musim 2018/2019 ini.

Bagi Sudirman, pentingnya laga pamungkas nanti bagi pemain muda untuk membuktikan kualitas mereka di lapangan.

Serta kesiapan mereka menyambut kompetisi yang kompetitif musim depan.

"Yang pasti, kita punya pemain muda yang butuh jam bermain, saya pikir ini kesempatan mereka untuk menunjukkan kualitas mereka, menambah jam terbang mereka, sehingga pada musim berikutnya kita sudah punya pemain muda yang memiliki jam terbang," jelasnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini