"Pemulihannya benar-benar intens sebelum dia berlatih bersama kami.
“Jadi secara fisik, dia seharusnya baik-baik saja, sekarang saya harus membuat keputusan tentang waktu bermainnya." ungkap Klopp.
Juru taktik berusia 54 tahun ini lantas beralih membahas Naby Keita yang masih mengalami cedera.
Keita dianggap terlalu cepat jika harus turun membela skuat berjuluk The Reds untuk meladeni perlawanan Watford.
“Kemarin Naby tidak bisa berlatih karena masih merasakan sedikit nyeri." ucap Klopp.
"Saya belum tahu persis, belum ada yang menelepon saya tentang Naby untuk kesiapannya.
"Jadi kita akan melihat bagaimana dia hari ini. Selain itu, kami memiliki hampir semuanya tersedia. ”
“Ya, jika Naby absen itu tidak masalah. Dia berlatih sekali dan kemudian merasakannya lagi.
"jadi kita perlu melihatnya. Tidak yakin apakah dia akan, atau bisa, terlibat.” jelas Klopp.
(Tribunnews.com/Ipunk)