News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Jadwal Tayang Semifinal Liga Champions: Liverpool vs Villarreal & Real Madrid vs Manchester City

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gambar ini menunjukkan trofi Liga Champions UEFA sebelum pengundian turnamen sepak bola Eropa 2021/2022 di Istanbul pada 26 Agustus 2021.

TRIBUNNEWS.COM - Ada 4 tim yang sudah memastikan melaju ke babak semifinal Liga Champions edisi 2021/2022, Kamis (14/4/2022).

Keempat tim tersebut adalah Villarreal, Real Madrid, Liverpool dan Manchester City, yang masih berpeluang untuk menyabet gelar juara Liga Champions.

Nantinya di partai empat besar, Villarreal dipastikan bersua Liverpool. Sedangkan Manchester City menghadapi tim tersukses di Liga Champions, Real Madrid.

Melihat bagan pertandingan semifinal Liga Champions ini, tak salah jika menyebut tajuk pertarungan adalah duel tim Inggris melawan Spanyol.

Baca juga: Tanggapan Guardiola Bawa Manchester City ke Semifinal Liga Champions, Akui Sempat Putus Asa

Baca juga: Hasil Liga Champions - 3 Aksi Barbar Pemain Atletico Dibalas Senyum Sindiran Foden untuk Simeone

Gelandang Liverpool asal Inggris Jordan Henderson (kiri) menatap bola saat dia memperebutkannya dengan pemain depan Benfica asal Brasil, Everton, selama pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Benfica di stadion Anfield, di Liverpool, pada 13 April 2022. (Photo by Paul ELLIS / AFP) (AFP/PAUL ELLIS)

Jika merujuk peta kekuatan keempat tim ini, Liverpool yang melawan Villarreal lebih diunggulkan untuk melaju ke partai puncak.

Memang tim Kapal Selam Kuning menghadirkan sejumlah kejutan. Termasuk mendepak Juventus dan Bayern Munchen.

Namun jika dikomparasikan dengan Liverpool, di atas kertas tentu akan jomplang.

Performa anak asuh Jurgen Klopp lagi panas-panasnya. Baik itu di kompetisi domestik maupun Eropa.

Apalagi jika dibandingkan soal kemewahan komposisi pemain, The Reds jauh lebih ngeri ketimbang The Yellow Submarine.

Akan tetapi, Villarreal masih memiliki kesmepatan untuk melanjutkan dongeng manis mereka.

Unai Emery tentu menjadi tumpuan utama, mengingat dia pernah membesut klub Liga Inggris, Arsenal.

Sedikit banyak eks juru taktik PSG ini memiliki pengalaman untuk menghadapi garangnya barikade penyerangan Liverpool.

Para pemain Manchester City merayakan akhir pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Champions UEFA antara Club Atletico de Madrid dan Manchester City FC di stadion Wanda Metropolitano di Madrid pada 13 April 2022. (OSCAR DEL POZO / AFP)

Beralih ke Manchester City, dua tim ini juga tengah berada di tren performa yang apik.

Keduanya sama-sama memuncaki klasemen di kompetisi domestik.

Apalagi Los Blancos bersama Karim Benzema bak lupa untuk mande mencetak gol.

Laga Madrid vs City diprediksi berlangsung panas dan menyuguhkan drama menarik.

Guardiola jelas memiliki kenangan mendalam saat berhadapan dengan Real madrid yang tergolong musuh bebuyutannya.

Guardiola yang besar dan tumbuh bersama Barcelona, sedikit banyak tentu mengetahui peta kekuatan tim lawan.

Sedangkan bagi Carlo Ancelotti, pengalamannya menukangi Chelsea dan Eveton dirasa cukup untuk menghadapi permainan 'Tiki-Taka' Manchester City khas Guardiola.

Jadwal Semifinal Liga Champions

Semifinal Leg 1, Kamis (27/4/2022)

Pukul 02.00 WIB - Liverpool vs Villarreal

Pukul 02.00 WIB - Manchester City vs Real Madrid

Semifinal Leg 2, Kamis (4/5/2022)

Pukul 02.00 WIB - Villarreal vs Liverpool

Pukul 02.00 WIB - Real Madrid vs Manchester City

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini