Ia memandang bahwa aksi seperti itu mengisyaratkan bahwa sepak bola bukan hanya sekedar olahraga saja.
Melainkan, ada banyak hal yang jauh lebih penting dalam hidup daripada sekedar sepak bola saja.
Salah satu aspek kemanusiaan yang perlu diutamakan, sebagaimana aksi berkelas yang diperlihatkan publik Anfield kepada Ronaldo.
"Begitu banyak hal yang jauh lebih penting dalam hidup ini daripada sepak bola," ujar Klopp dilansir BBC.
"Kami perlu mendukung Cristiano dan keluarganya, begitulah seharusnya sepak bola saat mengesampingkan semua persaingan saat ini,".
"Hanya ada satu hal yang penting dan itu pertunjukkan kelas dunia," tambahnya.
John Murray yang merupakan salah satu jurnalis andal BBC juga memuji aksi publik Anfield.
Ia tak segan mengatakan bahwa penghargaan yang diberikan publik Anfield begitu istimewa dan luar biasa.
"Setelah berada di Wembley hari Sabtu terkait keheningan kenangan Hillsbrough, saya bisa mendengar hal lagi yang sama soal penghormatan kepada Ronaldo," ungkap Murray.
"Sebenarnya itu momen luar biasa, itu aksi dukungan yang brilian dari manusia ke manusia," tambahnya.
Mantan penyerang Everton dan Skotlandia, James McFadden pun tak mau ketinggalan.
McFadden merasa rasa hormat dan dukungan yang diperlihatkan publik Anfield akan sangat berarti bagi Ronaldo.
"Untuk menunjukkan rasa hormat dan dukungan mereka kepada Ronaldo di masa sulit, itu adalah sentuhan berkelas," puji McFadden.
Laga antara Liverpool kontra Manchester United akhirnya berhasil dimenangkan oleh The Reds dengan skor empat gol tanpa balas.
Empat gol kemenangan Liverpool masing-masing dihasilkan oleh Luis Diaz (5'), Mohamed Salah (22, 85), dan Sadio Mane (68').
Tambahan tiga poin sementara membuat Liverpool berhak mengkudeta posisi puncak klasemen dari tangan Manchester City.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)