News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Nasib AS Roma di Liga Italia Tergantung Tim Lain, Mourinho Lepas Asa ke Liga Champions

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Claudia Noventa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Manajer Jose Mourinho AS Roma terlihat geram saat pertandingan Serie A antara AS Roma dan AC Milan Calcio di Stadio Olimpico, Roma, Italia pada 31 Oktober 2021. AS Roma memang masih berpeluang menyalip Juventus untuk merebut tiket otomatis ke Liga Champions. Namun, Mourinho punya pandangan lain. (Foto oleh Giuseppe Maffia/NurPhoto)

TRIBUNNEWS.COM - Perjalanan AS Roma di kompetisi Liga Italia musim ini bak sebuah roller coaster.

Ada kalanya tim berjuluk Giallorossi ini mengalami puncak permainan yang diiringi dengan hasil positif.

Namun, ada masanya kala mereka tak bisa berbuat banyak meski hanya menghadapi tim papan bawah.

Keberadaan Jose Mourinho sebagai pelatih ikut menambah hiruk-pikuk kiprah AS Roma musim ini.

Pelatih AS Roma asal Portugal Jose Mourinho (tengah) berbincang dengan para pemainnya di akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia Lazio vs AS Roma di stadion Olimpiade di Roma pada 26 September 2021. Vincenzo PINTO / AFP (Vincenzo PINTO / AFP)

Baca juga: Hasil Liga Italia: Jose Mourinho Kecam 2 Keputusan Wasit seusai AS Roma Ditahan Imbang Napoli

Ekspektasi yang dipukul AS Roma pun bertambah berkali-kali lipat dengan adanya Mourinho.

Namun, pelatih asal Portugal itu menegaskan satu hal sejak awal masa kepelatihannya.

Ia tak berada di Ibu Kota Italia untuk langsung menjadi raja.

Mourinho memerlukan waktu dan proses demi membangun skuat yang bersaing demi gelar juara Liga Italia.

"Kami telah berbicara tentang proyek, gelar bisa menjadi janji yang mudah tapi kenyataannya bisa berbeda," ungkap Mourinho dikutip dari laman Tutto Mercato.

"Pemilik juga tak ingin kesuksesan yang instan, mereka ingin untuk sampai kesana dan berada di sana lewat proses,".

"Kami ingin ada proyek berkelanjutan dan kami jelas dengan proyek tersebut," sambungnya.

Hal itu ikut berimbas pada nasib AS Roma di akhir-akhir roda kompetisi Liga Italia musim ini.

Mereka kini menggantungkan nasibnya kepada tim lain demi meraih tiket ke Liga Champions musim depan.

Baca juga: Fakta AS Roma Imbangi Napoli: El Shaarawy Spesialis Gol Menit Akhir, Mourinho Pasang Muka Bete

AS Roma harus berharap Juventus tergelincir di sisa laga Liga Italia musim ini.

Dengan sisa lima matchday lagi, AS Roma juga harus bisa mengamankan tiga angka kala skenario di atas terjadi.

Namun, Jose Mourinho bukan sosok pelatih yang puas dengan menggantungkan nasib kepada tim lain.

Eks pelatih Manchester United ini memilih pasrah akan hasil yang didapat timnya.

Ia yakin Juventus tak akan tergelincir begitu saja di sisa laga Liga Italia musim ini.

REAKSI MOURINHO- Reaksi Pelatih AS Roma, Jose Mourinho saat menyaksikan timnya melawan Cagliari dalam lanjutan Serie A di Stadion Olympic, Roma (16/1) lalu. (Filippo MONTEFORTE / AFP)

"Juventus terlalu kuat untuk meninggalkan posisinya," ujar Mourinho dikutip dari Cult of Calcio.

"Kami bermain demi posisi kelima hingga kedelapan," lanjutnya.

Untuk diketahui, Juventus saat ini berada di posisi keempat dengan 63 poin.

Sedangkan AS Roma ada di tangga kelima dengan 58 angka.

Tiket Liga Champions akan menjadi milik Juventus yang berada di peringkat keempat, andai situasinya tak berubah.

Sedangkan Giallorossi akan mendapat hadiah hiburan dengan tiket kelolosan ke Liga Eropa.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini