News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Liga Inggris: Spurs Cari Obat Penawar Luka, Antonio Conte Bicara Ancaman Brentford

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Inggris Tottenham Hotspur Harry Kane (kiri) bersaing dengan bek Inggris Brentford Charlie Goode (kanan) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Brentford di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 2 Desember 2021. Tottenham memenangkan pertandingan 2- 0.

TRIBUNNEWS.COM - Spurs tengah mencari obat penawar luka setelah kekalahan mengejutkan melawan Brighton pada laga terakhirnya, pekan lalu.

Kekalahan satu gol tanpa balas melawan Brighton membuat Spurs gagal menjauhkan diri dari Arsenal di zona Liga Champions.

Spurs dan Arsenal kini sama-sama mengoleksi 57 poin dari 32 laga yang dilakoni.

Dengan menyisakan enam laga sisa, baik Spurs dan Arsenal masih punya peluang besar untuk tembus Liga Champions pada musim depan.

Baca juga: Siaran Langsung Liga Inggris Malam Ini: Arsenal vs Manchester United, Berburu Tiket UCL, Live Mola

Baca juga: Arsenal vs Manchester United, The Gunners Siapkan Kejutan di Lini Tengah

Striker Tottenham Hotspur Inggris Harry Kane (kanan) mengontrol bola selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Brighton and Hove Albion di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 16 April 2022. (TOLGA AKMEN / AFP)

Tepat pada pekan 34, Spurs harus mampu memanfaatkan laga sulit yang akan dihadapi oleh rival sekotanya tersebut dalam berburu tiket Liga Champions.

Spurs dijadwalkan akan bertemu dengan Brentford, sementara Arsenal meladeni Manchester United pada pekan tersebut.

Laga Spurs kontra Brentford dijadwalkan akan berlangsung di Brentford Community Stadium, Sabtu (23/4/2022) malam ini.

Sementara, Arsenal akan menjadi tuan rumah saat menjamu Manchester United di Stadion Emirates.

Khusus Spurs, laga melawan Brentford akan menjadi ujian sekaligus momentum kebangkitan mereka setelah kalah pada laga sebelumnya.

Striker Inggris Tottenham Hotspur Harry Kane (kiri) bersaing dengan bek Inggris Brentford Charlie Goode (kanan) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Brentford di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 2 Desember 2021. Tottenham memenangkan pertandingan 2- 0. (DANIEL LEAL / AFP)

Jika mampu mengalahkan Brentford dan membawa pulang tiga poin, peluang Spurs untuk mengamankan tiket Liga Champions makin terbuka.

Hanya saja memang usaha Spurs untuk mencari obat penawar luka dengan cara mengalahkan Brentford di kandang lawannya tersebut tidaklah mudah.

Hal ini mengingat tren performa luar biasa yang diperlihatkan Brentford dalam kurun waktu satu bulan terakhir.

Baca juga: Prediksi Hasil Arsenal vs Manchester United 1-1, Semangat The Gunners & Rapuhnya Setan Merah

Tim promosi yang saat ini diperkuat Christian Eriksen itu mampu mendulang lima kemenangan dari enam laga terakhir di liga domestik.

Brentford bahkan mampu mengalahkan tim sekelas Chelsea dan West Ham pada periode tersebut di Liga Inggris.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini