Bursa Transfer Liga 1, Unggah Tagar #9, Bos Borneo FC Kirim Sinyal Rekrut Marko Simic?
TRIBUNNEWS.COM - Spekulasi seputar calon klub baru striker asing Persija Jakarta, Marko Simic, terus bermunculan.
Meski belum ada kejelasan, Simic santer disebut-sebut akan didepak dari Persija musim depan.
Sejumlah klub lantas dikaitkan dengan Marko Simic, termasuk tim promosi Persis Solo dan klub besar Liga 1, PSM Makassar.
Baca juga: The Jakmania Geruduk Akun Persija Gegara Ini, Saga Transfer Marko Simic Berakhir di PSM Makassar?
Terbaru, Marko Simic dikaitkan dengan Borneo FC.
Spekulasi itu muncul lantaran unggahan bos Borneo FC, Nabil Husein.
Dilansir TribunWow, Nabil Husein dianggap memberi kode keras untuk mendatangkan Marko Simic.
Kode keras tersebut tampak pada cuitan Twitter pribadi Nabil Husein, @nabilhusein17, Senin (25/4/2022).
Baca juga: Update Transfer Persis Solo, Kaesang Gregetan dan Menggerutu, Striker Incaran Beralih ke Arema?
Baca juga: Transfer Liga 1, Ini Komposisi Resmi Skuad Arema Musim Depan, Tinggal Perkenalan Kloter Ketiga
Nabil Husein awalnya mengunggah foto dirinya yang mengenakan seragam sedang bermain sepak bola
Nabil Husein menuliskan tagar nomor sembilan (#9) dan kata finisher (penyerang) pada kolom caption.
"Finisher #9 @BorneoSMR, manyala," tulis Nabil Husein.
Sepintas, tak ada yang 'wah' dari unggahan tersebut.
Baca juga: Update Transfer PSS Sleman, Cuci Gudang, Wander Luiz-Juninho Didepak, Eks-Persib dan Persija Gabung?
Bisa saja, Nabil Husein sedang bermain sebagai striker saat itu lantaran nomor punggung sembilan identik dengan striker atau penyerang.
Namun, sejumlah netizen mengaitkan unggahan itu sebagai kode akan mendatangkan Marko Simic.