TRIBUNNEWS.COM - Berikut top skor Liga Inggris setelah menyelesaikan 4 pertandingan tunda pekan 33 pada Kamis (12/5/2022) dini hari tadi.
Nama gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne mencuri perhatian karena baru saja mencatatkan quattrick alias mencetak empat gol.
Kevin De Bruyne menyumbang empat gol saat Manchester City mengalahkan tuan rumah Wolves dengan skor 1-5.
Berlangsung di Molineux Stadium, De Bruyne mencetak empat gol sedangkan sisanya dibuat oleh Raheem Sterling.
Baca juga: Hasil Klasemen Liga Inggris: Manchester City Endus Aroma Juara, De Bruyne Masuki Bursa Top Skor
Baca juga: Hasil Liga Inggris: Ungkapan Kevin De Bruyne setelah Cetak 4 Gol ke Gawang Wolves
Tambahan quattrick gol ini membawa De Bruyne melesat ke daftar top skor Liga Inggris.
Dirangkum laman Premier League, keberhasilan De Bruyne membuat quattrick langsung melewati jumlah gol yang dimiliki 5 pemain.
Gelandang andalan Timnas Belgia ini sekarang telah mengoleksi 15 gol.
Perolehan 15 gol ini membawa De Bruyne melewati torehan Jamie Vardy (Leicester City) dan Ivan Toney (Brentford) yang terpaut 3 digit.
Kemudian tiga pemain lainnya yang dilewati De Bruyne adalah Wilfried Zaha (Crystal Palace), Harry Kane (Tottenham Hotspur) dan rekan setim Raheem Sterling.
Zaha, Kane hingga Sterling saat ini tertinggal 2 gol di belakang gelandang Manhcester City kelahiran 28 Juni 1991 tersebut.
Tak sampai disitu, De Bruyne juga sukses menyamai 15 gol sebelumnya telah dimiliki duo Liverpool Sadio Mane dan Diogo Jota.
Melesatnya nama De Bruyne membuat persaingan top skor Liga Inggris semakin memanas.
Baca juga: Hasil Liga Inggris: Chelsea Menang Pesta Gol, Kebahagiaan Tuchel Berkurang Akibat Cederanya Kovacic
Mengingat Liga Inggris hanya menyisakan 2 pertandingan, mampukah winger Liverpool Mohamed Salah mempertahankan tahta sebagai pemimpin top skor.
Mohamed Salah saat ini memuncaki top skor Liga Inggris dengan 22 gol.