News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

SEA Games 2022

Hujan Kartu Merah, Timnas Indonesia Alami Kerugian di Laga Perebutan Medali Perunggu

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Susunan pemain Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste pada fase grup A SEA Games 2022

TRIBUNNEWS.COM - Bak sudah jatuh tertimpa tangga, nasib Timnas Indonesia di laga semifinal Sepak Bola SEA Games 2022.

Timnas Indonesia baru saja menelan kekalahan tipis 0-1 atas Thailand di laga perebutan tiket final.

Laga semifinal Thailand vs Indonesia digelar di Stadion Thien Truong, Kamis (19/5/2022).

Satu tendangan dari Weerathep Pomphan mampu membobol gawang Ernando Ari di babak pertama extra time.

Satu-satunya gol dari Weerathep Pomphan sekaligur mengubur mimpi Garuda Muda untuk membawa pulang medali emas di ajang SEA Games.

Baca juga: Mimpi Medali Emas Ambyar, Timnas U-23 Indonesia Kembali Dijegal Thailand 0-1, Gajah Putih ke Final

Baca juga: Klasemen dan Perolehan Medali SEA Games 2022: Indonesia Tambah 2 Emas dari Catur dan Panahan

Tak hanya itu, Timnas Indonesia U-23 juga menelan kerugian setelah wasit 'menghujani' anak asuh Shin Tae Young dengan kartu merah.

Pelanggaran dan adu mulut terjadi di detik-detik pertandingan selesai.

Dua pemain Indonesia akhirnya mendapat kartu kuning kedua, yakni Ricky Kambuaya (120+6'), Rachmat Irianto (120+5').

Dan Firza Andika yang langsung diberi kartu merah di menit 120+4.

Selain itu, satu pemain Thailand, William Weidersjo juga diberi kartu kuning kedua.

Atas keputusan wasit ini, Timnas Indonesia akan kehilangan tiga pemain tersebut di laga perebutan medali perunggu.

Baca juga: Tragedi 4 Kartu Merah di Laga Timnas Indonesia U-23 vs Thailand: Pemain Persija & Persib Kena Imbas

Timnas Indonesia hanya menyisakan satu pertandingan agar tak pulang dengan tangan hampa.

Garuda Muda hanya tinggal menunggu pertandingan Vietnam vs Malaysia.

Satu di antara mereka akan melaju ke final, dan satu lainnya akan hadapi Indonesia untuk perebutan tempat ke tiga.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini