Hal itu mengingat kembarin mereka cuma mendapatkan kesempatan satu kali bermain di kandang.
Oleh karena itu, Teco merasa anak asuhnya masih butuh adaptasi lagi dengan lapangan.
"Adaptasi ruput saya pikir bagus, kami tahun liga kemarin cuma main sekali di sana setelah ganti lapangan."
"Kami pasti butuh di sana, buat semua pemain lama dan baru bisa adaptasi lagi sama lapangan."
Terlebih selama pandemi ini, ada renovasi yang dilakukan di Dipta,
Untuk itu, Teco ingin memastikan apakah setelah renovasi kondisi stadion sudah kembali layak digunakan atau belum.
Berkat latihan di Dipta, Teco jadi tahu bahwa kini stadion sudah kembali bersolek.
"Saya pikir sekarang semua sudah diperbaiki lagi yang di gawang waktu kami main lawan Kediri dua gawang sudah rusak."
"Sekarang kami lihat sudah 100 persen bagus lagi, buat kiper di sana saya pikir lapangan sangat bagus buat main."
Nampaknya kini, Dipta sudah siap menyambut tamu yang akan hadir untuk melihat Bali United berlaga.
Dengan begitu, di laga AFC nanti, nampaknya telah bisa diselenggarakan di Dipta jika kondisi telah siap.
Sekadar informasi, pada gelaran AFC nanti, Bali United akan meladeni klub asal Malaysia, Kedah Darul Aman FC di laga perdana.
Laga tersebut akan dihelat pada tanggal 24 Juni 2022 mendatang.
Bali United sendiri akan menaungi Grup D bersama Kedah Darul Aman FC (Malaysia), Visakha FC (Kamboja) dan Kaya FC Iloilo (Filipina).
(Tribunnews.com/Niken)