Denmark mampu memastikan diri tembus babak utama Piala Dunia 2022 dengan raihan 27 poin dari sepuluh laga yang dilakoni.
Tim Dinamit bahkan hampir saja meraih hasil sempurna jika pada laga pamungkas tidak menelan kekalahan.
Raihan sembilan kemenangan, satu kekalahan disertai mencetak 30 gol serta kebobolan tiga gol menjadi bukti betapa briliannya performa Denmark di fase tersebut.
Kini, laju impresif kembali diperlihatkan Denmark saat beraksi di panggung UEFA Nations League 2022.
Jika mampu mempertahankan performanya tersebut, bukan tidak mungkin Denmark akan mampu mengguncang UEFA Nations League 2022 dan Piala Dunia 2022 mendatang.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)