Adapun penyebab kekalahan Persija saat itu karena menurunkan pemain muda.
Imbas dari situ, Persija Jakarta harus jadi bulan-bulanan lawan.
Selama dua pertandingan itu, klub berjuluk Macan Kemayoran sudah kebobolan tujuh gol.
Dari situ, nampaknya Persija Jakarta bakal menurunkan pemain seniornya di pertandingan melawan Borneo FC pada hari ini Sabtu (25/6/2022).
Pemain senior yang bakal ditutunkan oleh Thomas Doll seperti, Riko Simanjuntak, Osvaldo Haay, dan Ryuji Utomo.
Kemungkinan, pemain rekrutan anyar Persija juga bakal merumput.
Mereka adalah Hansamu Yama hingga Hanif Sjahbandi.
Dengan begitu, asa Persija Jakarta untuk memetik kemenangan perdana di Piala Presiden 202 masih ada.
Tentunya menarik dinanti apakah Persija mampu memetik kemenangan setelah rentetan hasil buruk di dua laga sebelumnya.
Temukan jawabannya dengan mnonton Persija Jakarta vs Borneo FC live di Indosiar pukul 20.30 WIB.
(Tribunnews.com/Niken)