TRIBUNNEWS.COM - El Toro (Si Banteng) alias Lautaro Martinez tampil sensasional saat Inter Milan sukses menggilas Lugano pada laga pramusim.
Berlangsung di Cornaredo Stadium, laga Lugano vs Inter Milan berkesudahan dengan skor 1-4, Rabu (13/7/2022) malam WIB.
Nerazzurri menorehkan gol cepat pada menit ketiga lewat lesakan Danilo D'Ambrosio dari skema sepak pojok.
Tim tuan rumah berupaya untuk menyamakan level.
Alih-alih mencetak gol penyeimbang, Lugano justru kebobolan kembali.
Baca juga: Tak Kunjung Ada Kepastian, AC Milan Bosan Menanti Jawaban dari De Ketelaere & Sanches
Inter Milan sukses memperbesar skor menjadi 2-0 di menit ke-16.
Lautaro Martinez berhasil merobek gawang Lugano lewat tembakan kaki kirinya.
Intensitas pertandingan mulai menurun hingga babak pertama rampung.
Nerazzurri kembali memperlebar keunggulan menjadi 3-0.
Tepatnya di menit ke-61, Joaquin Correa sukses menorehkan namanya di papan skor.
Sepakan penggawa Timnas Argentina itu menghujam tajam di sisi kiri gawang klub asal Swiss tersebut.
Inter Milan kembali mencetak gol keempat di menit ke-73.
Lautaro Martinez mencatatkan brace setelah menuntaskan assist Joaquin Correa.
Lugano berhasil memperkecil kekalahan menjadi 1-4 di menit ke-82.