Liga Inggris

Cabut ke Chelsea, Raheem Sterling Kirim Pesan Perpisahan Menyentuh Hati untuk Man City

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Claudia Noventa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Manchester City asal Inggris, Raheem Sterling dikejar oleh striker Newcastle United dari Brasil, Joelinton selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Newcastle United di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 8 Mei 2022.
(Photo by PAUL ELLIS / AFP)
Gelandang Manchester City asal Inggris, Raheem Sterling dikejar oleh striker Newcastle United dari Brasil, Joelinton selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Newcastle United di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 8 Mei 2022. (Photo by PAUL ELLIS / AFP)

Alumni tim junior Queen Park Rangers itu diikat dengan durasi kontrak selama lima tahun.

Selama memperkuat The Citizens dan bekerja sama dengan pelatih Pep Guardiola, Sterling kerap menjadi andalan di lini serang. Posisi bermain Sterling pun terus mengalami perubahan.

Tidak hanya piawai ditempatkan sebagai pemain sayap, Sterling juga dianggap mumpuni untuk diplot sebagai gelandang serang ataupun penyerang tengah.

Posisi sebagai penyerang tengah sempat dilakoni Sterling pada musim lalu.

Catatan penampilannya pun tidak terlalu mengecewakan dengan torehan 17 gol dan sembilan assist dari 47 laga di semua ajang.

Secara khusus, Sterling mencetak 13 gol dan enam assist dari 30 penampilan di Liga Primer Inggris musim lalu.

Kendati begitu, Sterling tidak terlalu puas dengan perannya di skuad the Citizens pada musim lalu.

Winger Timnas Inggris itu kerap mengawali laga-laga besar dan penting dari bangku cadangan.

Kondisi ini yang membuat Sterling membuka peluang untuk meninggalkan Manchester City.

Pemain yang telah mengemas 131 gol dan 94 assist dari 337 penampilan bersama Manchester City di semua ajang itu pun tinggal diumumkan saja sebagai rekrutan pertama The Blues.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini