Optimisme sempat membumcah di kubu tim Ibukota karena mereka membawa serta lini serang selevel liga Champions Eropa berlabel tim termahal di Liga 1 2022.
Kenyataannya, Persija yang datang dengan kekuatan mumpuni tetap kalah.
Berikut Catatan Head to Head Bali United Vs Persija Jakarta setelah pertandingan ini
Bali United 1-0 Persija Jakarta, 23 Juli 2022
Bali United 2-1 Persija Jakarta, 6 Maret 2022
Persija Jakarta 0-1 Bali United, 25 November 2021
Persija Jakarta 0-1 Bali United, 19 September 2021
Bali United 1-0 Persija Jakarta, 31 Mei 2021
Persija Jakarta 1-0 Bali United, 5 Mei 2021
Tensi Tinggi, Maman Kartu Kuning Tony Sucipto Cedera
Tensi tinggi langsung tersaji sejak awal pertandingan dimulai.
Belum sepuluh menit friksi antara Maman Abdurrahman dan Ilija Spasojevic terjadi secara intens. Maman akhrinya mendapat kartu kuning.
Kerasnya pertandingan juga membuat Tony Sucipto harus ditarik ke luar lapangan karena mengalami cedera.
Jual Beli Serangan