Artinya, Bajul Ijo lah yang akan terlempar dari lima besar atau turun peringkat.
Namun Bali United tak bisa berharap banyak untuk meraih tiga angka dengan mudah.
Pasalnya RANS Nusantara FC merupakan tim yang belum menelan kekalahan dalam dua laga awal.
Mereka mampu menahan imbang PSIS Semarang (1-1) dan PSS Sleman (3-3).
Meski secara peringkat klasemen, Cristian Gonzales cs berada di posisi 12 dengan koleksi dua poin, namun skuat asuhan Rahmad Darmawan ini memiliki kesempatan untuk menahan atau bahkan mengalahkan Bali United di kandang.
Apalagi beberapa waktu lalu Teco pernah mengatakan bahwa timnya belum bermain seperti saat juara BRI Liga 1 musim lalu.
Klasemen BRI Liga 1 2022
(Tribunnews.com/Giri)