Myanmar yang bermain menunggu mendapat shot on target pertamanya di laga ini pada menit 11'.
Beruntung, sepakan striker mereka, Aung Zaw sukses ditepis oleh kiper Garuda Muda, Fathir Rachman.
Timnas U16 kembali mendapat peluang melalui skema set piece.
Kali ini, sundulan Kaka masih menyamping dari gawang Myanmar yang dijaga Sai Thi.
Pertahanan berlapis yang diterapkan Myanmar membuat Garuda Muda belum mendapat shot on target hingga menit 20'.
Serangan Timnas U16 lebih banyak mental saat memasuki sepertiga akhir.
Menumpuknya pemain Myanmar di dalam kotak penalti menyulitkan Kaka dan Nabil untuk mendapat ruang tembak.
10 menit berselang, lagi-lagi serangan balik yang dilakukan Myanmar kembali mengancam gawang Garuda Muda.
Kali ini tendangan akrobatik striker mereka masih melambung tipis dari gawang Fathir Rachman.
Di menit 32', Timnas U16 mendapat shot on target pertama mereka lewat akselerasi yang dilakukan Rizal.
Sayangnya, sontekan kaki kanan sang fullback masih terlampau lemah dan ditangkap dengan mudah oleh kiper Myanmar.
Peluang emas didapat Garuda Muda di menit 35'.
Kesalahan yang dilakukan kiper Myanmar gagal dimanfaatkan oleh Kafiatur.
Sontekan sang pemain masih melambung tinggi dari gawang Myanmar.