Namun, belakangan peformanya jeblok.
Dia telah memainkan 172 pertandingan untuk klub sejauh ini, menyumbang 16 gol dan empat assist.
Memainkan poros ganda (double pivot) dengan Fred musim lalu, Scott McTominay panen kritik setelah Manchester United menuntaskan musim lalu secara mengecewakan.
Man United finis keenam di Liga Inggris musim lalu pengumpulan poin terburuk sepanjang kepesertaan mereka di Liga Inggris (58 poin).
Man United juga menorehkan rekor kebobolan 57 gol di liga, empat gol lebih banyak dari Burnley yang terdegradasi.
Man United Hilang Feeling ke Frenkie de Jong
Jurnalis The Athletic, Laurie Whitwell mengabarkan kalau Manchester United telah mengakhiri minat panjang mereka pada gelandang FC Barcelona Frenkie de Jong.
Diketahui, Pemain Timnas Belanda itu selama lebih dari sebulan sudah dikaitkan dengan minat Manchester United dan Chelsea.
Frenkie De Jong, bisa dibilang salah satu gelandang muda terbaik dunia, sudah dipantau secara ketat oleh manajemen Man United.
Belakangan, niat Man United terhadap De Jong dapat saingan dari Chelsea yang juga aktif mengontak perwakilan sang pemain.
Tawaran Man United untuk pemain itu dilaporkan mencapai kisaran harga £ 70 juta, tetapi ditolak oleh Barcelona.
Sejak itu, perburuan disebutkan berakhir, Manchester United jadi hilang feeling alias Ilfil.
Beberapa faktor, termasuk situasi pribadi pemain dan tidak bermainnya Man United di Liga Champions, membuat kesepakatan transfer gagal terwujud.
Frenkie De Jong baru berusia 25 tahun dan masih dipandang oleh banyak orang sebagai salah satu gelandang potensial tertinggi di dunia sepakbola.