TRIBUNNEWS.COM - Pelatih legendaris AC Milan dan AS Roma, Fabio Capello, memberikan penilaian seputar performa Inter Milan di awal musim 2022/2023.
Inter Milan tampil kurang mengesankan sejauh ini, baik di Liga Italia dan Liga Champions.
Dari gelaran Serie A, Nerazzurri bahkan sudah menelan dua kekalahan dari enam laga.
Bahkan dua hasil minor ini diperoleh Romelu Lukaku cs saat berhadapan dengan sesama tim elite Serie A, Lazio dan AC Milan.
Baca juga: Loyalitas Tanpa Batas Skuat AC Milan, Dapat Libur dari Pioli Tapi Tetap Nekat Latihan
Pun di kompetisi elite antar klub di Benua Biru, dari dua pertandingan Inter Milan sudah membukukan satu kemenangan dan sekali kekalahan.
Imbas dari kurangnya konsistensi, pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mendapatkan sorotan tajam.
Bahkan tak sedikit media Italia yang menyuarakan isu pemecatan mantan pelatih Lazio ini.
Grafik naik turunnya penampilan La Beneamata mengundang Fabio Capello untuk urun saran.
Dia menilai Inter Milan wajib memulihkan identitasnya sebagai tim 'sangar' di Liga Italia.
"Inter Milan saat ini terlalu baik hati, mereka lembek dan kurang agresif," terang Capello, seperti yang dikutip dari Sempre Inter.
"Contohnya terjadi di Liga Champions, mereka (Inter) hanya meraih kemenangan tipis atas Plzen, harunya bisa dengan jumlah gol banyak," terang pria yang pernah membesut Timnas Inggris ini.
Nerazzurri meraih kemenangan perdananya di Liga Champions musim ini dengan mengalahkan Viktoria Plzen 2-0.
Namun yang disayangkan Capello, Inter Milan gagal berpesta gol padahal tim lawan bermain dengan 10 orang sejak menit 60.
"Inter perlu memulihkan identitasnya sebagai tim elite. Yap, mereka memiliki banyak pemain dengan kualitas mumpuni. Lukaku menjadi puncak dari itu semua," sambung Fabio Capello.