Macan Kemayoran pastinya termotivasi besar untuk berjumpa sang rival Persib yang sedang berusaha bangkit.
Pasalnya, Persib sempat tampil buruk pada awal musim ketika masih dipegang Robert Alberts.
Kini klub berjuluk Maung Bandung itu mengalami perkembangan hingga 3 pertandingan terakhir mencatatkan kemenangan beruntun.
Perseteruan Persib vs Persija dipastikan berjalan sengit mengingat rivalitas dari kedua kubu.
Patut dinantikan pertemuan jilid pertama Persib dengan Persija pada pekan 11 BRI Liga 1 2022.
Persib membutuhkan kemenangan untuk mempertahankan tren positif yang membawanya sekarang di peringkat kedelapan.
Sementara Persija juga berhasil merangkak ke posisi 4 besar untuk menjaga asa persaingan juara.
(Tribunnews.com/Ipunk)