News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia Futsal 2022

Hasil Perempatfinal Piala Asia Futsal 2022, Vietnam Lebih Remuk dari Indonesia, Digebuk Iran 1-8

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laga Vietnam versus Iran di babak perempat final Piala Asia Futsal 2022.

Hasil Perempatfinal Piala Asia Futsal 2022, Vietnam Remuk Digebuk Iran 1-8

TRIBUNNEWS.COM - Hasil perempatfinal Piala Asia Futsal 2022, Timnas Futsal Vietnam kalah telak dari Timnas Futsal Iran.

Timnas Futsal Vietnam kalah 1-8 dari Iran pada laga yang berlangsung di Saad Al Abdullah Hall, Kuwait City, Selasa (4/10/2022) sore WIB.

Pada menit ke-7, Iran membuka skor lewat gol Hossein Yatebi memanfaatkan skema tendangan sudut.

Gol tersebut membuat Tayebi kini telah mengoleksi tujuh gol dan memimpin daftar pencetak gol terbanyak.

Kekalahan yang diderita Vietnam ini lebih buruk dari kekalahan Timnas Futsal Indonesia dari lawan yang sama yang 'cuma' kalah 0-5.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas Futsal Indonesia vs Jepang di Perempatfinal Piala Asia Futsal 2022

Baca juga: Seusai Ridwan Kamil, Gibran Juga Sentil Jadwal Malam Liga 1: Wasit-Panpel Nonton Ikatan Cinta Dulu?

Pada menit ke-10, tembakan keras jarak jauh dari Salar Aghapour kembali menjebol gawang Vietnam untuk kedua kalinya.

Kurang dari satu menit kemudian, tendangan Alireza Rafiei Pour membuat skor menjadi 3-0 untuk Iran.

Iran kemudian mendapat hadiah tendangan penalti 10 meter setelah pemain Vietnam melakukan pelanggaran ke-6.

Namun, tendangan penalti pemain Iran berhasil diblok oleh kiper Vietnam, Ho Van Y.

Pada menit ke-17, Tayebi melepaskan tembakan akurat ke gawang yang kosong saat Vietnam menerapkan strategi power-play, skor 4-0.

Di penghujung babak pertama, Tayebi melakukan 3 tembakan berbahaya namun semuanya bisa diselamatkan oleh Van Y.

Pada menit ke-25, Vietnam nyaris kebobolan ketika tendangan Mahdi Karimi masih membentur tiang gawang.

Baca juga: Kemajuan Timnas Indonesia di Bawah Shin Tae-yong Bikin Kaget Pakar Sepakbola Vietnam

Aksi Pivot pemain timnas futsal Indonesia, Samuel Eko saat melawan Iran di laga pembuka Piala Asia Futsal 2022.   (Abdulaziz Saleh Kanaan/AFC)

Dua menit berselang, Iran akhirnya benar-benar mencetak gol kelima melalui sontekan Mohammad Hossein Bazyar.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini