News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Update Klasemen Liga Inggris: Brighton Merana, Manchester City Bisa Bikin Liverpool Lebih Medioker

Penulis: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Brighton Ekuador Moises Caicedo bereaksi setelah memberikan tendangan bebas selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Brentford dan Brighton and Hove Albion di Gtech Community Stadium di London pada 14 Oktober 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update klasemen Liga Inggris per hari ini, Sabtu (15/10/2022) tepat setelah laga Brentford vs Brighton.

Brighton yang bertindak sebagai tim tamu cukup merana lantaran gagal mencuri poin dari kandang Brentford.

Tersaji di Gtech Community Stadium, Brighton dipaksa mengakui keunggulan lawannya dengan skor dua gol tanpa balas.

Baca juga: Bukayo Saka, Meriam yang Menggendong Arsenal di Liga Eropa & Liga Inggris

Gelandang Brighton Ekuador Moises Caicedo bereaksi setelah memberikan tendangan bebas selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Brentford dan Brighton and Hove Albion di Gtech Community Stadium di London pada 14 Oktober 2022.

Brace gol yang dicetak Ivan Toney membuat Brighton membuang peluang untuk bisa kembali merangsek ke zona empat besar musim ini.

Kekalahan melawan Brentford akhirnya malah membuat Brighton tertahan di urutan ketujuh, dibawah Newcastle United.

Dengan perolehan 14 poin, Brighton harus puas berada pada posisi tersebut setelah kalah dalam dua laga beruntun.

Sementara itu, Brentford malah naik tiga tingkat dengan melewati Liverpool, Fulham dan Boournemouth.

Kini, Brentford berhak berada pada posisi kedelapan dengan raihan 13 poin, tepat dibawah Brighton.

Lalu, Liverpool yang sebelumnya menempati posisi kesepuluh harus rela turun ke peringkat ke-11.

Posisi Liverpool bahkan bisa semakin turun jika kalah melawan Manchester City di Stadion Anfield, besok malam.

Seandainya kalah melawan Manchester City, posisi Liverpool kemungkinan akan semakin anjlok dan lebih mendekati zona degradasi daripada zona Eropa musim ini.

Tak hanya itu, kekalahan juga akan membuat Liverpool gagal meraih kemenangan dalam empat laga terakhirnya di kompetisi Liga Inggris.

Alhasil Liverpool pun akan semakin dianggap medioker lantaran performa buruknya musim ini terkhusus di Liga Inggris.

Hasil Matchday Kesebelas Liga Inggris:

- Brentford 2-0 Brighton

Update Klasemen Liga Inggris Per Hari Ini, Sabtu (15/10/2022):

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini