News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Sorotan AC Milan vs Monza, Romantisme Kembalinya Berlusconi & Galliani ke San Siro

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Arif Fajar Nasucha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

(eks) Presiden AC Milan Silvio Berlusconi (kiri), direktur olahraga AC Milan Adriano Galliani (kedua dari kiri), penyerang AC Milan dari Swedia Zlatan Ibrahimovic (kedua dari kanan), saat menyaksikan laga AC Milan di Stadion San Siro pada 29 Agustus 2010.

TRIBUNNEWS.COM - Sorotan menarik akan mewarnai duel yang mempertemukan AC Milan vs Monza pada pekan 11 Liga Italia, Sabtu (22/10/2022) malam ini.

Laga kedua tim selayaknya menjadi momen romantisme kembalinya dua sosok eks petinggi AC Milan ke Stadion San Siro.

Tepat sekali, dua sosok yang pernah menjadi bagian sejarah panjang AC Milan akan kembali ke San Siro, namun sebagai lawan.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini: Live SCTV, Bein Sport, Vidio, Liga Inggris hingga Liga Italia

Presiden AC Milan Silvio Berlusconi (kiri), direktur olahraga AC Milan Adriano Galliani (kedua dari kiri), penyerang AC Milan dari Swedia Zlatan Ibrahimovic (kedua dari kanan), dan manajernya Mino Raiola menghadiri pertandingan sepak bola Serie A AC Milan vs Lecce di Stadion San Siro di Milan pada 29 Agustus 2010. AFP PHOTO / GIUSEPPE CACACE (GIUSEPPE CACACE / AFP)

Ialah Silvio Berlusconi dan Andre Galliani yang akan menjalani momen nostalgia di markas kebesaran AC Milan.

Saat ini, Berlusconi dan Galliani sama-sama menjabat sebagai pemilik serta petinggi Monza.

Sebelum menjalani perannya seperti sekarang, kedua pria tersebut pernah menjadi bagian dari sejarah manis tim sekelas AC Milan.

Diketahui Berlusconi pernah memiliki AC Milan mulai dari 1986 sampai 2017.

Lalu, Galliani menjabat sebagai Direktur Olahraga AC Milan pada periode yang sama juga dengan Berlusconi.

Dalam periode tersebut, Berlusconi dan Galliani mampu membawa AC Milan terbang tinggi mencapai titik kejayaannya.

Kini, keduanya akan kembali ke markas kebesaran AC Milan dengan status sebagai lawan bukan kawan.

Berkaca dari hal itu, laga antara AC Milan vs Monza seakan menjadi momen bagi Berlusconi dan Galliani kembali menjalin romatismenya dengan pendukung Rossonneri.

AC Monza, mulai masuk jalur promosi ke Serie A musim depan. (TWITTER @ACMONZA)

Pelatih Monza, Raffaele Palladino pun menyadari momen romentisme tersebut.

"Pioli benar, ini akan jadi laga yang romantis, saya tahu betapa Berlusconi dan Galliani peduli, mereka tak sabar menunggu laga nanti," ujar Palladino dilansir Cultofcalcio.

"Mereka telah melakukan sesuatu yang unik dengan AC Milan yang sampai sekarang sejarahnya terkenang,"

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini