Apes, bukannya meraih kemenangan justru Madrid lah yang terkapar di kandang.
Girona secara mengejutkan berhasil menundukkan Los Blancos lewat skor 2-1.
Madrid lebih dulu mencetak gol lewat Casemiro, yang musim ini hijrah ke Manchester United.
Sedangkan Girona membalikkan kedudukan melalui Portu dan Stuani.
Selain modal pertemuan terakhir, Girona bisa kembali melukai Madrid di kandang. Ada sejumlah faktor yang melandasinya.
Pertama, pasukan tempur Ancelotti tak diperkuat oleh beberapa pemain andalannya seperti Karim Benzema dan Fede Valverde.
Diwartakan Sportsmole, keduanya terancam absen karena mengalami masalah cedera.
Faktor kedua, Madrid baru saja menelan kekalahan pertamanya di musim 2022/2023.
Klub rival Barcelona ini takluk di kaki RB Leipzig dengan skor 3-2 pada matchday ketiga Liga Champions tengah pekan ini.
Kedua faktor ini bisa menjadi modal lain untuk menjegal laju tren positif Madrid di Liga Spanyol.
Ancelotti pun menegaskan perlunya anak asuhnya bangkit dari kekalahan di Liga Champions.
“Terkadang Anda belajar lebih banyak dari satu kekalahan ketimbang dari sepuluh kemenangan berturut-turut" ucap Ancelotti dikutip dari laman Football Espana.
"Bersiaplah seolah-olah itu adalah pertandingan terakhir musim ini, di mana Anda harus memenangkan gelar. Terkadang pada tahap musim ini, ketika Anda bermain setiap tiga hari, lebih sulit untuk pulih secara fisik dan selalu memiliki motivasi tinggi," pungkas pria yang pernah membesut AC Milan.
(Tribunnews.com/Giri)