Kini, aksi heroik Giroud meloloskan Milan ke 16 besar, berpotensi besar membuatnya ikut bersama timnas Prancis ke Piala Dunia 2022 di Qatar yang tinggal 17 hari lagi.
Sebagai penyandang gelar juara bertahan, pengumuman skuat Prancis ke Qatar yang dijadwalkan 9 November mendatang sangat dinanti.
Pelatih Didier Deschamps pun dibikin pusing saking banyaknya opsi pemain berkualitas yang harus diboyong.
Untuk lini depan misalnya, ada banyak nama-nama berkelas. Karim Benzema, Kylian Mbappe, dan Ousmane Dembele hampir pasti bakal terpilih.
Selanjutnya, ada lagi nama-nama besar yang harus bersaing yakni Olivier Giroud, Antoine Griezmann, Christopher Nkunku.
Opis lain yang juga punya potensi masuk adalah Anthony Martial, Moussa Diaby, dan Kingsley Coman.
Di mata legenda Milan, Franco Baresi, moreketnya penampilan Giroud kemarin ibaratnya adalah sebuah tiket pelicin untuk menuju ke Piala Dunia.
Dalam tulisannya di kolom RMC Sport, dia yakin Giroud pantas berangkat ke Qatar.
"Saya pikir Giroud akan pergi ke Piala Dunia. Apakah dia starter atau tidak, ketika dia masuk misalnya, dia bisa membuat perbedaan".
"Ini juga wacana teknis: dia adalah pemain dengan profil yang berbeda. Yang jelas, dia akan sangat berguna di lapangan," tulisnya.
"Dia memang sudah berusia 36 tahun, tapi terlihat masih muda. Dia mengejutkan semua orang, baik tahun lalu maupun musim ini".
"Selain sangat produktif di depan gawang lawan, dia juga bisa menjadi model pantuan para pemain lain. Dia sangat cerdas, dan profesional. Dia sangat pantas ke piala dunia," tulis Baresi.
Duel di San Siro ini berlangsung seru sejak menit pertama.
Salzburg sebenarnya lebih mendominasi permainan dengan penguasaan bola 51 persen. Namun, Rossoneri jauh lebih efektif.
Menit ke-14, tuan rumah membuka pesta golnya.