News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Prediksi Skor Aston Villa vs MU di Liga Inggris: Tanpa Bruno, Setan Merah Menang Susah Payah

Penulis: deivor ismanto
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bursa prediksi skor Aston Villa vs Manchester United di Liga Inggris menempatkan Setan Merah menang dengan defisit satu hingga dua gol - Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo (kanan) dan Bruno Fernandes (kiri) beraksi di laga Liga Inggris antara Manchester United dan West Ham United di Old Trafford pada 30 Oktober 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Bursa prediksi skor Aston Villa vs Manchester United (MU) di Liga Inggris menempatkan Setan Merah menang dengan defisit satu hingga dua gol.

Duel lanjutan pekan ke-15 Liga Inggris antara Aston Villa vs MU  sendiri bakal digelar di Villa Park pada Minggu, (6/11/2022) malam WIB.

Di atas kertas, kedalaman skuad Manchester United memang lebih mumpuni dari sang tuan rumah Aston Villa.

Apalagi, Setan Merah tengah dalam kondisi apik setelah tak menyentuh kekalahan di sembilan laga beruntun di semua ajang.

Baca juga: Atletico Madrid Relakan Joao Felix, Manchester United Siapkan Dana Selangit

Bek Manchester United, Lisandro Martinez merayakan kemenangan 1-0 timnya atas sang tamu West Ham dalam pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di Old Trafford, pada 30 Oktober 2022. (Oli SCARFF / AFP)

Prediksi Skor

Sportmole: Aston Villa 1-2 MU

Sportkeeda: Aston Villa 0-2 MU

Tribunnews: Aston Villa 1-2 MU

Meski begitu, United tentu tak akan dengan mudah mampu mengalahkan Aston Villa.

Walaupun The Villans musim ini tampil terseok-seok di Liga Inggris.

Sukses merekrut pelatih sekaliber Unai Emery membuat Aston Villa kembali diperhitungkan untuk menjegal tim-tim besar.

Sihir Emery dipercaya mampu mereparasi performa Danny Ings dan kolega dan membawa mereka bangkit.

Saat ini, Aston Villa bertengger di peringkat 17 klasemen Liga Inggris dengan hanya mendulang 12 poin.

Di kubu tim tamu, anak asuh Erik Ten Hag bernafsu mencuri tiga poin guna menggeser Newcastle di 4 besar.

United saat ini masih nangkring di peringkat 5 klasemen Liga Inggris atas torehan 23 angka, tertinggal satu poin dari The Magpies yang memiliki satu laga lebih banyak.

Sayangnya, Setan Merah tak bakal tampil dengan Bruno Fernandes karena menjalani hukuman akumulasi kartu.

Erik Ten Hag pun harus memutar otak untuk mencari playmaker lain untuk menggantikan peran pria asal Portugal itu.

Gelandang Manchester United asal Portugal Bruno Fernandes (tengah) merayakan gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Tottenham Hotspur di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 19 Oktober 2022. (Oli SCARFF / AFP)

Baca juga: Prediksi Line-up AS Roma vs Lazio Liga Italia: Serigala dan Elang Ibu Kota Tanpa Senjata Andalan

"Ya, sampai sekarang, Bruno sangat penting bagi kami. Di setiap pertandingan, dia bermain sangat bagus."

"Saya pikir juga kemarin, dia bermain dari kanan, dia membuat dampak di sana juga."

"Anda lihat, misalnya, dengan tujuan dan juga beberapa tindakan lainnya."

"Sebagai pemain no.10, dia memainkan permainan yang sangat bagus dan kami harus menggantinya, itulah skuatnya."

"Oleh karena itu, Anda membutuhkan skuat, ini bukan tentang 11 pemain."

"Anda membutuhkan skuat untuk menang dalam satu musim dan sekarang kami harus menggantinya dan kami akan melakukannya," ujar Erik Ten Hag.

Bermain tanpa Bruno diprediksi bakal membuat United harus susah payah mengalahkan Aston Villa.

Perannya begitu vital sebagai pemain nomor 10 Setan Merah, untuk menciptakan peluang maupun memberi assist.

Menggeser Eriksen untuk bermain lebih ke depan dengan menaruh Fred dan Casemiro sebagai double pivot nampaknya bakal menjadi solusi Ten Hag guna menambal posisi Bruno.

Prediksi Susunan Pemain

Aston Villa

E Martinez; Cash, Konsa, Mings, Digne; Dendoncker, Luiz, McGinn; Watkins, Ings, Bailey

Pelatih: Unai Emery

Manchester United

De Gea; Dalot, Lindelof, L Martinez, Shaw; Fred, Casemiro, Eriksen; Antony, Ronaldo, Rashford

Pelatih: Erik Ten Hag

(Tribunnews.com/Deivor)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini