TRIBUNNEWS.COM - Nama Lisandro Martinez masuk dalam skuad Timnas Argentina di Piala Dunia 2022.
Penampilan bek Manchester United tersebut memang makin tuai perhatian.
Keputusan Ten Hag mengambil Lisandro Martinez dari Ajax juga dinilai berdampak besar pada sisi pertahanan Manchester United.
Termasuk mantan striker The Reds, Dimitar Berbatov pun ikut memperhatikan sosok Lisandro Martinez.
Berbatov sebut sosok Lisandro Martinez mirip dengan sang legenda Manchester United Nemanja Vidic.
Popularitas Lisandro Martinez juga menarik perhatian penggemar Manchester United.
Baca juga: Kemenangan Sempurna Argentina Jelang Piala Dunia 2022, Lionel Messi On Fire
Berbatov menyebut jika mental dan komitmen Martinez jadi alasan utama kepopularitasannya sekarang.
Hal ini lah yang membuat Berbatov mengingat Vidic saat melihat Martinez.
"Lisandro Martinez, saya pikir dia tak ada rasa takutnya. Tidak ada ketakutan," jelas pencetak gol terbanyak untuk MU di tahun 2010/2011, dari laman resmi klub pada Rabu (16/11/2022).
"Martinez menghadapi tantangan dengan cara yang kecil, dia mengingatkan saya pada Vida (Nemanja Vidic), karena dia menempatkan dirinya di luar sana dengan tubuh dan berusaha keras untuk tim," lanjut Dimitar.
Terbukti saat Lisandro Martinez tuai kritikan terkait tinggi badannya yang hanya 175 cm.
Martinez tegas tak peduli dengan kritik.
Ia mengaku akan menunjukkan dengan kemampuan yang ia raih.
"Saya tidak peduli dengan kritik," kata Martinez kepada TyC sports, dilansir Tribunnews.com.
“Saya percaya pada diri saya sendiri dan saya percaya pada kemampuan saya".
“Saya selalu bekerja keras. Itulah yang akan membuat saya mendapatkan hasil yang saya inginkan".
“Sejujurnya, itu adalah mimpi yang menjadi kenyataan bermain untuk klub besar seperti Manchester United, terutama bermain di Liga Premier, yang merupakan salah satu liga terbaik di dunia".
"Saya sangat senang," katanya.
Baca juga: Lisandro Martinez Tidak Peduli dengan Kritik yang Muncul Karena Tinggi Badannya Cuma 175 Sentimeter
Diketahui, Martinez selalu menjadi start line up Manchester United selama gelaran Liga Inggris musim ini dimulai.
Bahkan Lisandro Martinez juga masuk dalam laga uji coba Timnas Argentina vs Uni Emirate Arab jelang Piala Dunia 2022 yang digelar Rabu (16/11/2022) di Stadion Mohammed Bin Zayed.
Timnas Argentina berhasil pesta gol, 5-0 atas UEA.
Saat ini, menarik untuk dinantikan bagaimana penampilan Martinez di ajang Piala Dunia Qatar bersama Timnas Argentina.
Apakah nama Martinez langsung masuk line up di pertandingan pertama Argentina menghadapi Arab Saudi di Grup C pada 22 November 2022 mendatang?
Baca juga: Jadi Tulang Punggung Pertahanan Manchester United, Lisandro Martinez Dapat Pujian Legenda Arsenal
Berikut daftar skuad timnas Argentina di Piala Dunia 2022:
Kiper:
Emiliano Martinez (Aston Villa)
Geronimo Rulli (Villarreal)
Franco Armani (River Plate)
Bek:
Nahuel Molina (Atletico Madrid)
Gonzalo Montiel (Sevilla)
Cristian Romero (Tottenham Hotspur)
German Pezzella (Real Betis)
Nicolas Otamendi (Benfica)
Lisandro Martinez (Manchester United)
Marcos Acuna (Sevilla)
Nicolas Tagliafico (Olympique Lyon)
Juan Foyth (Villarreal)
Gelandang:
Rodrigo De Paul (Atletico Madrid)
Leandro Paredes (Juventus)
Alexis Mac Allister (Brighton and Hove Albion)
Guido Rodriguez (Real Betis)
Alejandro Gomez (Sevilla)
Enzo Fernandez (Benfica)
Exequiel Palacios (Bayer Leverkusen)
Penyerang:
Angel Di Maria (Juventus)
Lautaro Martine (Inter Milan)
Julian Alvarez (Manchester City)
Nicolas Gonzalez (Fiorentina)
Joaquin Coerra (Inter Milan)
Paulo Dybala (AS Roma)
Lionel Messi (Paris Saint-Germain).
(Tribunnews.com/ Siti N)